Polsek Tegalsari Beri Pengarahan Polisi RW

Minggu 28-05-2023,09:56 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, memorandum.co.id - Tujuan dari Polisi RW adalah sebagai bentuk Program Inovasi Kapolrestabes Surabaya di wilayah Kecamatan Tegalsari dengan tujuan untuk menjalin silaturahmi Polsek Tegalsari dengan tokoh agama, tokoh nasyarakat dan perangkat Kelurahan Keputran. Bertempat di halaman apel Mapolsek Tegalsari telah dilaksanakan apel dan pengarahan Polisi RW oleh Kapolsek Tegalsari sebagai bentuk Program Inovasi Kapolrestabes Surabaya di Wilayah Kecamatan Tegalsari, Sabtu(27/5/2023) malam. Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Tegalsari, Kompol Imam Mustolih menyampaikan arahan bahwa Polisi RW adalah program Nasional oleh Polri dengan tujuan untuk menerima keluhan dan permasalahan di masyarakat untuk bisa diselesaiakan secara dini. "Bahwa kegiatan Apel Polisi RW akan dilaksanakan dua minggu sekali dengan tujuan untuk evaluasi kerja Polisi RW dan setelah apel Polisi RW akan serentak untuk turun ke RW binaannya," kata Imam.(mtr/ziz))

Tags :
Kategori :

Terkait