Blitar, memorandum.co.id - Jajaran Profesi dan Pengamanan (Propam) Polres Blitar melakukan pemeriksaan di beberapa tempat hiburan malam di wilayah Kabupaten Blitar, Sabtu (13/5) malam. Giat tersebut dikhususkan untuk menjaring anggota Polri yang pergi ke tempat-tempat hiburan malam. Razia tersebut dipimpin Kasipropam Polres Blitar Ipda Hari SL beserta anggota propran dimulai sejak pukul 20.00. Kapolres Blitar AKBP Anhar Arlia Rangkuti, SIK melalui Kasihumas Iptu Udiono mengatakan ini merupakan penguatan pengawasan propam terhadap anggota yang berada di tempat hiburan malam. "Sebagai upaya meminimalisir pelanggaran disiplin yang dilakukan anggota Polres Blitar," ucap Udiono. Razia tempat hiburan malam tersebut berakhir sekira pukul 01.00. Selama pelaksanaan giat tersebut situasi berlangsung aman, lancer, dan kondusif. Dalam giat tersebut anggota propam memasuki tiap-tiap ruangan tempat hiburan malam di setiap sudut. "Hasilnya tidak diketemukan anggota Polres Blitar yang memasuki tempat-tempat hiburan malam dan penyalahgunaan narkotika," tutup kasihumas. (nov/hms)
Propam Polres Blitar Periksa Tempat Hiburan Malam
Minggu 14-05-2023,23:59 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,20:00 WIB
Warga Desa Jatisari Tewas Tertabrak KA Barang, Berikut Kronologinya
Sabtu 23-11-2024,14:05 WIB
Ribuan Warga Kota Blitar Penuhi Kampanye Akbar Bambang-Bayu
Sabtu 23-11-2024,19:28 WIB
Ribuan Warga Blitar Semarakkan Kampanye Akbar 'Menjemput Kemenangan' Rijanto-Beky
Sabtu 23-11-2024,15:17 WIB
Swing Voters Tulungagung Diprediksi Bakal Kian Mengambang, Usai Debat Terakhir Pilkada 2024
Sabtu 23-11-2024,16:17 WIB
Pengawasan Pilkada Serentak 2024 di Ngawi: Amanat Undang-Undang dan Peran Bawaslu
Terkini
Minggu 24-11-2024,10:31 WIB
Jelang Pilkada, Polres Bangkalan Gelar Doa Bersama untuk Kawal Kondusifitas Daerah
Minggu 24-11-2024,09:54 WIB
Kapolres Bangkalan Pimpin Cipta Kondisi Masa Tenang
Minggu 24-11-2024,09:48 WIB
Menteri Nusron Tekankan Pelayanan Publik Harus Sesuai SOP dan Sederhana
Minggu 24-11-2024,09:45 WIB
Kawal Demokrasi di Pilkada dengan Satgas Anti Money Politics
Minggu 24-11-2024,08:47 WIB