Kapolresta Sidoarjo turun ke Kedung Rejo dan Waru menyerahkan bantuan ke warga.(jok) Sidoarjo, memorandum.co.id - Kapolresta Sidoarjo Komisaris Besar Polisi Kusumo Wahyu Bintoro didampingi Wakapolresta Sidoarjo AKBP Deny Agung Andriana, Kamis (20/4/2023) malam ke Desa Kedung Rejo dan Desa Waru, Kecamatan Waru. Tujuannya untuk bersilaturahmi dengan warga serta perangkat desa setempat. Kunjungan Kapolresta Sidoarjo beserta rombongan di penghujung Bulan Ramadan ini, dalam rangka kepedulian Polri pada masyarakat dan tempat ibadah melalui program Gerebek Masjid. Tiba di wilayah Kecamatan Waru, kegiatan pertama adalah penyerahan bantuan material pembangunan Masjid Baabut Taqwa Desa Kedung Rejo. Yakni berupa 50 sak semen, wakaf Al Qur’an dan air mineral. Setelahnya dilanjutkan dengan pembagian bantuan sosial berupa paket sembako kepada warga setempat. Sebagai wujud kepedulian Polri berbagi kebahagiaan jelang Idulfitri. “Kedatangan kami ke Desa Kedung Rejo dan Desa Waru, Kecamatan Waru kali ini, selain bersilaturahmi juga dalam rangka kegiatan Gerebek Masjid menyalurkan bantuan material pembangunan mushola di sini serta memberikan paket sembako kepada warga untuk berbagi kebahagiaan jelang Idul Fitri,” ujar Kapolresta Sidoarjo Kombespol Kusumo Wahyu Bintoro. Ahmad, warga setempat mengaku senang adanya kepedulian yang dilakukan keluarga besar Polresta Sidoarjo. Baginya mendapatkan paket sembako begitu bermanfaat untuk menambah kebutuhan hariannya.(jok)
Kapolresta Sidoarjo Turun ke Kedung Rejo dan Waru
Jumat 21-04-2023,19:29 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 14-01-2026,21:05 WIB
Pemkab Gresik Jamin Hak Anak Migran Melalui Pemberian Dokumen Kependudukan
Rabu 14-01-2026,17:54 WIB
Satgas Anti Premanisme dan Mafia Tanah Surabaya Kantongi Delapan Kasus Pungli
Rabu 14-01-2026,11:09 WIB
Gandeng RAS Law Firm, Polsek Genteng Tebar Kebaikan Lewat Aksi Sosial di Momen Isra Mikraj
Rabu 14-01-2026,11:23 WIB
Minim Menit Bermain, Rizky Dwi Pangestu Resmi Tinggalkan Persebaya, Gabung Garudayaksa FC
Rabu 14-01-2026,15:36 WIB
Percepat Proyek Flyover Taman Pelangi, Pemkot Surabaya Bongkar Sisa Bangunan Warga
Terkini
Kamis 15-01-2026,09:00 WIB
Cinta Terlarang Asisten Bos Besar: Menjemput Maaf atau Melepaskan (3)
Kamis 15-01-2026,08:54 WIB
Perkuat Keamanan Lingkungan, Polsek Rungkut Sambangi Security Perumahan di Medokan Ayu
Kamis 15-01-2026,08:00 WIB
Saat Tenang Menjelma Jadi Fenomena
Kamis 15-01-2026,07:23 WIB
Gol Telat Sadio Mané Hentikan Mesir, Senegal Melaju ke Final Piala Afrika
Kamis 15-01-2026,07:12 WIB