Lumajang, Memorandum.co.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang memiliki tiga Perusahaan Daerah, yaitu Perumda Semeru, Perumda Tirta Mahameru dan Perumda BPR Bank Pasar. Ketiganya sudah memberikan manfaat, baik bagi pemerintah maupun masyarakat Kabupaten Lumajang. "Hari ini, saya bersama Bunda Indah mengevaluasi kinerja Perumda (Perusahaan Milik Daerah) BPR Bank Pasar. Bank Pasar ini benar ada pertumbuhan tapi belum siginifikan," terang Bupati Lumajang Thoriqul Haq (Cak Thoriq) dalam Rapat Evaluasi Kinerja Perumda BPR Bank Pasar, di Kantor BPR Bank Pasar Lumajang, Senin (13/3/2023). Cak Thoriq berharap, menjelang akhir masa jabatannya, ada perubahan yang siginfikan, sehingga ada hasil yang nampak untuk pembangunan Kabupaten Lumajang. "Saya ingin secara kelembagaan Bank Pasar punya cara kerja yang lebih baik, punya hasil yang lebih nampak. Bila perlu dilakukan assesment, mana yang baik mana yang tidak punya hasil kerja," ungkap dia. Dirinya menyadari, bahwa persaingan antar lembaga keuangan perbankan memang sangat ketat. Namun demikian, Cak Thoriq meminta jajaran BPR Bank Pasar untuk melakukan inovasi yang bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Lumajang. "Persaingan memang ketat, tapi masih banyak ruang inovasi dari berbagai sisi, ruang terbuka sangat luas, ini harus dimanfaatkan," pungkasnya.(ags)
Cak Thoriq: Perumda BPR Bank Pasar Harus Berinovasi
Senin 13-03-2023,15:25 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 28-01-2026,17:31 WIB
Polisi Periksa 13 Saksi Kasus Dugaan Pemalsuan Dokumen Nenek Elina
Rabu 28-01-2026,17:39 WIB
Terbukti Kuasai Narkoba, Kitty Van Riemsdijk Divonis 5 Tahun Penjara Denda Rp 500 Juta
Rabu 28-01-2026,20:57 WIB
Belasan Ibu Rumah Tangga Surabaya Laporkan Dugaan Penipuan Sembako Rp 574 Juta ke Rumah Aspirasi Armuji
Rabu 28-01-2026,17:43 WIB
Kapolres Gresik Dampingi Menko Pangan Tinjau Program Makanan Bergizi Gratis
Rabu 28-01-2026,19:46 WIB
Di Tengah Konflik Keluarga Beckham, Brooklyn Beckham dan Nicola Peltz Pamer Kemesraan
Terkini
Kamis 29-01-2026,17:13 WIB
Pansus DPRD Surabaya Matangkan Raperda Hunian Layak, Kos Tak Boleh Campur
Kamis 29-01-2026,17:10 WIB
Dishub Jatim Bidik Target PAD Rp100 Miliar lewat Digitalisasi dan Ekspansi Trans Jatim
Kamis 29-01-2026,17:06 WIB
Bupati Situbondo Serahkan 38 Ambulans untuk Pelayanan Kesehatan Masyarakat
Kamis 29-01-2026,17:04 WIB
Pos Polisi Suramadu Siaga 24 Jam, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Perketat Jalur Surabaya-Madura
Kamis 29-01-2026,16:59 WIB