Surabaya, memorandum.co.id - Maret ini, Kebun Binatang Surabaya (KBS) akan buka di malam hari (night zoo) berkonsep keluarga, kafe, dan lighting, dan binatang malam. Selain itu, untuk pembelian tiket akan dibeli secara online dengan tarif Rp 100 ribu dan sepertinya hanya orang tertentu (berduit) yang bisa masuk. Hal itu, dibenarkan oleh Selfi, salah satu humas KBS saat ditemui di kantornya. Namun dia tidak bisa memberikan komentar banyak terkait night zoo. "Wacana night zoo sudah ada beberapa bulan lalu. Mohon maaf saya tidak bisa menyampaikan untuk saat ini. Karena dirut mengintruksikan terkait berita tersebut night zoo nanti akan disampaikan sendiri oleh beliau ketika sudah siap untuk rilis," kata Selfi, Jumat (3/2/2023). Informasi yang dihimpun memorandum.co.id, rencananya konsep Surabaya Night Zoo ini berekreasi bersama keluarga dan orang terdekat di taman satwa KBS yang eksotik di malam hari. Manajeman KBS akan menonjolkan kafe yang sudah direnovasi dan bertempat di dekat akuarium atau bekas rumah makan Kantor Koperasi. "Saya tidak tahu kapan akan dibuka, informasinya bulan Maret. Konsepnya saya tidak tahu. Yang pasti untuk kafe ya di lokasi akuarium dekat kantor koperasi," kata karyawan pria paruh baya yang tidak mau menyebutkan namanya. Namun, masih kata pria itu, bahwa nantinya pengunjung dan tempat akan dibatasi, tidak semua lokasi di KBS dimasuki. "Dibatasi Mas tempatnya, tidak semua dibuka," ungkapnya. Hal yang sama juga dikatakan oleh AD, sekuriti KBS bahwa rencana akan dibuka Maret. Namun kapan tanggal tepatnya tidak tahu. Yang pasti tidak setiap hari dan hanya buka di akhir pekan. "Pengunjung akan dibatasi 50 persen saja dan tiketnya juga mahal harus dibeli secara online,. Jika tidak tidak akan dilayani," jelasnya. Untuk pengamanan mungkin akan ditambah agar menjaga kenyamanan para pengunjung. Selain itu, untuk binatang yang akan dijadikan show hanya binatang malam, seperti burung hantu. "Tidak semua binatang, seperti gajah ya tidur kalau malam Mas," beber AD. Sementara itu, Joko, salah satu jukir mengaku mendapatkan bocoran dari karyawan bila night zoo konsepnya masih tahap penggodokan. Informasi yang didapat akan dibuka pada akhir Maret 2023. Nantinya, tiket night zoo akan dibatasi pengunjungnya dan tiket masuknya Rp 100 ribu. Ada wahana, pertunjukan binatang, dan kafe. "Kafe akan mengundang artisnya kan tiketnya mahal dan hanya orang berduit yang bisa masuk," bebernya. Seperti diketahui, pengunjung Kebun Binatang Surabaya (KBS) akan disuguhkan sensasi baru ke taman satwa tengah kota ini. Maret ini Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) KBS ini akan membuka wahana Surabaya Night Zoo. Konsep Surabaya Night Zoo ini adalah berekreasi bersama keluarga dan orang terdekat di taman satwa KBS yang eksotik di malam hari. Pengunjung Kebun Binatang Surabaya (KBS) akan disuguhkan sensasi baru ke taman satwa tengah kota ini. (rio)
Night Zoo KBS Buka Akhir Pekan, Pengunjung Dibatasi dan Tiket Lebih Mahal
Jumat 03-03-2023,17:31 WIB
Editor : Syaifuddin
Kategori :