Batu, Memorandum.co.id - Kota Batu berhasil meraih penghargaan bergengsi di bidang kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan, yaitu piala Adipura Tahun 2022 kategori Kota Sedang. Piala Adipura diberikan langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup (LHK) RI Siti Nurbaya Bakar, di Auditorium Dr Soejarwo, Gedung Manggala Wanabakti Jakarta Pusat, Selasa (28/2). Piala Adipura ini adalah penghargaan pertama yang diterima Pemkot Batu setelah 21 tahun Kota Batu menjadi daerah otonom. Sesuai catatan Dinas Lingkungan Hidup, piala Adipura kategori kota kecil, pernah diterima Kota Batu pada tahun 1996 atau 26 tahun lalu, namun saat itu Kota Batu masih berstatus Kota Administratif. Hadir secara langsung untuk menerima piala Adipura, Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup Aris Setiawan. Hadir pula dalam acara ini Dirjen Planologi Kehutanan dan Tata Lingkungan, Ruandha Agung Sugardiman, serta Bupati dan Wali Kota se Indonesia yang menerima penghargaan Adipura. Usai menerima penghargaan, Pj. Wali Kota Batu menyampaikan piala Adipura ini adalah penghargaan untuk seluruh masyarakat Kota Batu, yang telah bekerja bersama, bergotong-royong mewujudkan Kota Batu yang bersih, indah dan nyaman. Terutama dalam kepemimpinan Dewanti Rumpoko selama 5 tahun, Kota Batu juga memiliki TPA yang luar biasa dan dikelola dengan baik. “Penghargaan ini merupakan wujud kerja bersama, gotong royong seluruh masyarakat, pengusaha dan pemerintah yang berhasil mewujudkan Kota Batu yang indah bersih dan nyaman, bagi masyarakat dan wisatawan. Kita tidak boleh berhenti sampai disini, ke depan akan kita lakukan lebih intensif lagi dengan kerja bersama seluruh masyarakat,” katanya. Aries mengatakan peran DPRD Kota Batu dalam mendukung program pemerintah untuk mengelola sampah secara profesional di TPA, utamanya dalam penganggaran mesin pengolah sampah sehingga volume sampah dapat berkurang. “Saya yakin pimpinan dan anggota DPRD mendukung untuk menjaga lingkungan kita dari sampah dan mewujudkan Kota Batu bersih, indah dan nyaman untuk semuanya,” imbuhnya. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Batu Aries Setiawan menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak. Mulai kepala desa, lurah, penggiat lingkungan, penggiat bank sampah, saber pungli, dan penggerak reboisasi. “Terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah mendedikasikan diri untuk lingkungan Kota Batu. Impian besar untuk mendapatkan piala Adipura telah kita raih. Namun ke depan harus kita pertahankan dengan tata kelola lingkungan yang lebih baik lagi di Kota Batu,” katanya. Di Provinsi Jawa Timur ada 10 daerah penerima piala Adipura, yaitu Kabupaten Pacitan, Malang, Situbondo, Sidoarjo, Jombang, Bojonegoro, serta Kota Blitar, Batu, Malang dan Madiun. Sementara untuk Kota Surabaya mendapatkan piala Adipura Kencana Kategori Kota Metropolitan. (nik/ari)
Kota Batu Raih Penghargaan Adipura Kali Pertama
Kamis 02-03-2023,07:28 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 06-01-2026,20:42 WIB
55 Kepala Sekolah Dilantik di Gresik, Bupati Ingatkan Pengelolaan Anggaran Pendidikan
Selasa 06-01-2026,22:23 WIB
Aniaya Konsumen SPBU Sembayat Gresik, Pelaku Berdalih Tak Terima Dipelototi
Rabu 07-01-2026,06:01 WIB
Antisipasi Praktik Curang Rumah Sakit, BPJS Kesehatan Surabaya Ingatkan Peserta JKN Hal Ini
Rabu 07-01-2026,07:07 WIB
Ancaman Superflu di Tengah Bayang-Bayang Covid-19
Rabu 07-01-2026,08:04 WIB
Pelaku Pencabulan Anak Dibawah Umur Sukomanunggal Ditangkap
Terkini
Rabu 07-01-2026,20:18 WIB
Terbukti Lakukan Kekerasan Psikis ke Suami, Selebgram Vinna Natalia Dituntut 4 Bulan Penjara
Rabu 07-01-2026,19:06 WIB
Tak Penuhi Unsur Pidana, Pengacara Minta Pelempar Bom Molotov di DPRD Madiun Dibebaskan
Rabu 07-01-2026,19:03 WIB
Polisi Gerebek Pengiriman Arak Jowo di Kafe D’MIMEX’ARK Madiun, Sita 300 Liter Miras
Rabu 07-01-2026,19:00 WIB
Produksi Padi Situbondo Lampaui Target Nasional Capai 321.723 Ton
Rabu 07-01-2026,18:57 WIB