Gresik, memorandum.co.id - Bus Kramat Djati jurusan Jakarta-Surabaya mengalami kecelakaan di KM 718+600 tol Surabaya-Mojokerto (Sumo), Rabu (27/11). Kecelakaan tunggal itu terjadi di Desa Kepuhklagen, Kecamatan Wringinanom. Tiga penumpang tewas dalam kejadian tersebut dan 28 orang mengalami luka-luka. Kecelakaan itu diduga sopir bus mengantuk. Untuk korban tewas, Kurtiningsih (50), asal Karangsari RT 2 RW 4 Kutisari, Kecamatan Panarukan, Situbondo. Disusul, Karni (67), asal Desa Astah, Taman, Paiton, Probolinggo, dan Doni (40), asal Ciputra Raya, Pondok Pinang, Jakarta Selatan. Sementara itu insiden terjadi sekitar pukul 04.30. Sebelum musibah, bus B 533 PV yang disopiri Mashrur (42), warga Luwungragi, Kecamatan Bilukambe, Brebes, Jawa Tengah, melaju dengan kecepatan tinggi dari arah barat ke timur. Mendekati lokasi kejadian, tiba-tiba bus oleng ke kiri dan menabrak pembatas jalan tol yang berada di tengah. Selanjutnya bus nyelonong ke kanan hingga masuk ke jalur berlawanan. Beruntung waktu itu arus lalu lintas kondisi sepi sehingga tidak melibatkan kendaraan lain. "Dugaan sopir bus mengantuk," ujar Kanit Laka Satlantas Polres Gresik Ipda Yossy Eka Prasetya, kemarin (27/11). Yossy menyampaikan, akibat menerobos pembatas jalan, bus terbalik hingga terperosok ke persawahan milik warga. Akibatnya banyak penumpang yang mengalami luka berat dan ringan. Bahkan, tiga penumpang diketahui tewas. "Sebanyak 28 penumpang masih menjalani perawatan medis di rumah sakit," imbuh Yossy. Pantauan Memorandum, setelah kecelakaan di lokasi banyak warga datang untuk sekadar melihat bangkai bus yang teperosok ke persawahan. Namun ada pula mereka yang ikut melakukan proses evakuasi. Petugas juga mendatangkan alat berat dan mobil derek untuk mengevakuasi bus. Hingga kini anggota laka masih melakukan pemeriksaan saksi-saksi. "Ada tiga penumpang yang dikabarkan meninggal dunia," singkat Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo. (an/har/nov)
Bus Kramat Djati Tabrak Pembatas Jalan Tol, 3 Tewas, 28 Terluka
Kamis 28-11-2019,10:22 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,18:38 WIB
Aksi Biadab Bripka Agus dan Suyitno Bunuh Mahasiswi UMM, Dicekik dengan Kondisi Tangan dan Kaki Terikat
Selasa 13-01-2026,16:45 WIB
Kemenkum Jatim Serahkan Sertifikat Hak Cipta Patung Macan Putih Balongjeruk di Kediri
Selasa 13-01-2026,17:20 WIB
Rapor Putaran Pertama Persebaya dan Evaluasi Kinerja Pemain di Era Bernardo Tavares
Selasa 13-01-2026,18:48 WIB
Ikuti Rekomendasi KPK, Wali Kota Madiun Targetkan Proyek Strategis Lelang Sejak Februari
Selasa 13-01-2026,17:08 WIB
Tersandung Kasus Narkoba, Ini Lokasi Rehabilitasi DJ Moniq dan Dua Rekannya
Terkini
Rabu 14-01-2026,16:36 WIB
Komitmen Lindungi Pekerja, Eri Cahyadi Raih Platinum Terbaik I Pembina K3 Jawa Timur
Rabu 14-01-2026,16:31 WIB
Pastikan Keamanan, Polsek Sukomanunggal Kawal Penertiban Bangunan Pasar Simomulyo Surabaya
Rabu 14-01-2026,16:27 WIB
Harga Bahan Pokok Bawean Meroket Imbas Pelayaran Tertunda, Pemkab Gresik Upayakan Kapal Bantuan
Rabu 14-01-2026,16:21 WIB
Proyek Saluran Rp 139 Juta Mangkrak, Warga Datangi Balai Desa Jasem Mojokerto
Rabu 14-01-2026,15:59 WIB