Tulungagung, memorandum.co.id - Polres Tulungagung kini fokus mengejar terduga pelaku pembunuh AK (23), gadis asal Desa Junjung, Kecamatan Sumbergempol. Pada Senin (19/12/2022) lalu, AK ditemukan bersimbah darah di kamar rumahnya dengan 10 luka tusuk di dada, leher, tangan, dan punggungnya. Kapolres Tulungagung, AKBP Eko Hartanto mengatakan, sejauh ini 38 saksi sudah dimintai keterangan untuk mengungkap kasus pembunuhan tersebut. Mulai dari saudara, teman dekat, hingga beberapa pihak lainnya. "Ada satu terduga yang masih buron. Tapi kita sudah bisa melihat titik terang kasus ini," ujarnya, Senin (2/1/2023). AKBP Eko menyebut, terduga pelaku belum pernah dimintai keterangan sama sekali. Sebab sudah terlebih dulu menghilang sejak kejadian itu. Kini, polisi telah melakukan pemetaan dan pendalaman, guna mempersempit ruang gerak terduga pelaku. "Statusnya teman dekat korban. Jenis kelaminnya laki - laki," ucapnya. Kapolres Eko menjelaskan, selain teman dekat, terduga pelaku adalah orang terakhir yang bersama korban. Bahkan seharian sebelum meninggal, terduga pelaku ini bersama-sama dengan korban menghabiskan waktu. "Kita dapat hasil pengembangan, terduga pelaku ini sehari sebelumnya pergi bersama korban dan menjadi orang terakhir yang ditemui korban," ungkapnya. (fir/mad)
Terduga Pelaku Pembunuhan Gadis Junjung dalam Kejaran
Senin 02-01-2023,10:51 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,12:27 WIB
Ada Motif Asmara di Balik Pembunuhan Wonokusumo Jaya
Selasa 20-01-2026,13:41 WIB
Geger! Warga Asemrowo Temukan Pria Tewas Gantung Diri di Kusen Pintu Kamar Tidur
Selasa 20-01-2026,16:33 WIB
Plt Bupati Ponorogo dan DPRD Jatim Sidak Jembatan Darurat
Selasa 20-01-2026,11:52 WIB
Bukan Sekadar Nostalgia, Game Horor Remake Ini Suguhkan Gameplay Berjam-jam
Selasa 20-01-2026,21:05 WIB
KPK Tetapkan Tiga Tersangka OTT Kota Madiun Terkait Pemerasan Fee Proyek dan Dana CSR
Terkini
Rabu 21-01-2026,11:18 WIB
Pupuk Jiwa Kemanusiaan, PMR Wira SMKN 2 Jember Sukses Gelar Donor Darah Rutin
Rabu 21-01-2026,11:15 WIB
Jalin Silaturahmi, Kapolres AKBP Prayoga Angga Widyatama Kunjungi Kejari Ngawi
Rabu 21-01-2026,11:12 WIB
Polres Ngawi Gelar Donor Darah, Wujud Kepedulian Sosial dan Kesehatan Personel
Rabu 21-01-2026,10:56 WIB