Tulungagung, memorandum.co.id - Kasus pengeroyokan di lokasi wisata Balong Kawok Desa Sumberrejo Kulon, kecamatan Ngunut yang videonya viral dan ramai diperbincangkan warganet, berkahir damai. Hal ini diketahui dari unggahan video yang dikirimkan oleh PS Kanit Binmas Polsek Ngunut, Iptu Nenny Sasongko. Dalam video nampak korban pengeroyokan, Aris, warga Desa Pandansari, Kecamatan Ngunut bersama kepala desanya, serta sejumlah pemuda Desa Sumberrejo Kulon juga beserta kepala desanya. "Monggo ini video klarifikasi setelah kejadian kemarin," ucap Nenny, Selasa (13/12/2022). Nenny mengatakan, video tersebut diambil di Mapolsek Ngunut, usai kedua belah pihak ditemukan untuk mediasi yang dijembatani oleh anggota polsek. "Usai kejadian kemarin, kita lakukan upaya mediasi dan hasilnya dilakukan perdamaian ini di Mapolsek Ngunut," jelasnya. Dalam kesempatan itu, Kades Pandansari, Sutaji dan Kades Sumberejo Kulon, Suhardi menyatakan pihaknya mewakili korban sepakat untuk menyelesaikan masalah pengeroyokan kemarin secara damai. "Kami sepakat menyelesaikan masalah ini secara kekeluargaan, secara damai," ungkapnya. Usai pembacaan pernyataan itu, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian maaf secara langsung dari pelaku kepada korban. Sebelumnya, pada hari Minggu (11/12/2022) sore, terjadi pengeroyokan di lokasi wisata Balong Kawok. Pengeroyokan dipicu aksi korban yang meresahkan warga dan pengunjung lokasi wisata. Mulai dari melempari pengunjung, serta memecahkan gelas di lokasi wisata milik Desa Sumberejo Kulon itu. (fir/mad)
Pengeroyokan di Balong Kawok Berakhir Damai
Selasa 13-12-2022,09:28 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 09-11-2024,17:13 WIB
Tiket KA Periode Libur Natal dan Tahun Baru 2025 Bisa Dipesan 45 Hari Sebelum Keberangkatan
Sabtu 09-11-2024,19:38 WIB
Inilah Alasan Gilson Tidak Bermain Penuh Lawan PSIS Semarang
Sabtu 09-11-2024,10:45 WIB
Aksi Perundungan di SMP Gloria 1 Surabaya, Begini Tanggapan Ketua Yayasan
Sabtu 09-11-2024,07:34 WIB
Berani Diadu! Unlimited Suka-Suka, Paket Internet Terbaik Milik Smartfren
Sabtu 09-11-2024,09:54 WIB
Lagi, Kurir Ekspedisi Nyambi Edarkan Ganja Dibekuk Polisi
Terkini
Minggu 10-11-2024,06:01 WIB
Kapolri Ingatkan Jajaran Cegah Konflik Pilkada dan Waspadai Polarisasi
Minggu 10-11-2024,05:52 WIB
Kangen Banda Neira? Playlist Ini Wajib Kamu Dengarkan
Minggu 10-11-2024,05:28 WIB
Lirik Dan Makna Lagu Si Paling Mahir - Raisa, Lagu Tentang Perjuangan Hidup yang Related dengan Generasi Kini
Minggu 10-11-2024,05:17 WIB