Tulungagung, memorandum.co.id - Sugeng (61), warga Kelurahan Kenayan, Kecamatan/Kabupaten Tulungagung meninggal dunia saat mengayuh becaknya, Kamis (8/12/2022) siang, di Jalan Raya Kelurahan Kampungdalem. Seorang saksi mata yang juga pemilik toko, Hemas Bella mengatakan, korban tengah mengantarkan satu penumpang menggunakan becaknya. Tak berselang lama, korban tiba-tiba menghentikan becaknya tepat di depan toko milik saksi sambil menahan sakit. Saksi dan warga sekitar sempat memberi korban minum. Namun kondisinya sudah lemah. "Saat berhenti itu tahu-tahu turun lalu terjatuh. Kami sempat menolong dan memberinya minum," ujar Hemas Bella. Awalnya saksi mengira korban hanya kelelahan. Sebab secara fisik memang terlihat sudah tua. Diketahui, korban hendak mengantarkan penumpang dari RSUD dr Iskak ke Terminal Bus. Kondisinya semakin lama semakin lemas, dan kemudian tidak bernafas. "Akhirnya kami melaporkan kejadian itu ke Kelurahan Kampungdalem," pungkasnya. Kepala Kelurahan Kampungdalem, Kecamatan /Kabupaten Tulungagung, Rudi Wicaksono mengatakan menerima laporan adanya tukang becak mendadak meninggal dunia itu sekitar pukul 09.25 WIB. Usai menerima laporan itu, pihaknya langsung meneruskannya kepada polisi dan tim medis. "Kami di lokasi untuk memastikan identitas korban apakah warga kami atau bukan," kata Rudi Wicaksono. Sementara salah satu keluarga korban yang datang di lokasi kejadian mengakui, selama ini korban memiliki riwayat penyakit jantung, dan masih rutin menjalani perawatan. Namun sejauh ini korban nampak cukup sehat untuk beraktivitas seperti biasa. Kasi Humas Polres Tulungagung, Iptu Anshori memastikan, tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan di tubuh korban. Korban meninggal karena penyakitnya yang kambuh. Setelah itu, korban lantas dievakuasi dan dibawa ke RSUD dr Iskak untuk menjalani proses visum. "Korban sudah di RSUD dr Iskak untuk menjalani visum," ucap Anshori. (fir/mad)
Tukang Becak Kenayan Meninggal Saat Antar Penumpang
Kamis 08-12-2022,13:57 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,21:05 WIB
KPK Tetapkan Tiga Tersangka OTT Kota Madiun Terkait Pemerasan Fee Proyek dan Dana CSR
Rabu 21-01-2026,11:21 WIB
Gaji Tak Kunjung Cair, Ribuan PPPK Paruh Waktu Pemkot Surabaya Menjerit
Rabu 21-01-2026,11:40 WIB
Pemkot Surabaya Pastikan Gaji PPPK Paruh Waktu Cair Awal Februari, Kepala BPKAD: Gunakan Mekanisme Lama
Selasa 20-01-2026,18:45 WIB
Kasus Dugaan Penipuan Trading Crypto, Dua Influencer Dilaporkan ke Polda Jatim
Selasa 20-01-2026,19:53 WIB
Perda Pembudi Daya Ikan dan Petambak Garam Harus Berpihak pada Rakyat Kecil
Terkini
Rabu 21-01-2026,18:15 WIB
Lansia Gambiran Tewas di Bendung Tingarbuntut Mojokerto
Rabu 21-01-2026,17:56 WIB
Pemuda GMN Laporkan Komika PP Terkait Dugaan Penistaan Agama dan Ujaran Kebencian
Rabu 21-01-2026,17:53 WIB
Tanah Uruk SR Berceceran, Satlantas Polresta Pasuruan Tertibkan Sopir Truk
Rabu 21-01-2026,17:49 WIB
Akademisi Soroti Keberlanjutan Tata Kelola Usai OTT Wali Kota Madiun
Rabu 21-01-2026,17:48 WIB