Satroni Permukiman, Dua Jambret Betot Kalung Warga Bratang Gede

Selasa 29-11-2022,14:44 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, Memorandum.co.id - Aksi penjembretan terjadi di Jalan Bratang Gede Gang III I, Senin (28/11/2022)pagi. Dua terduga pelaku menarik kalung emas milik Wiwik (40), warga sekitar. Meski berhasil menguasai kalung seberat belasan gram itu, para pelaku hanya bisa gigit jari. Gegara panik diteriaki korbannya, kalung yang mereka genggam terjatuh tak jauh dari lokasi perampasan. "Sudah dibawa lari. Tapi hanya beberapa meter kalungnya terjatuh mas. Mungkin karena takut diteriaki sama bu Wiwik," kata Rochmah, tetangga korban saat ditemui di lokasi kejadian, Selasa (29/11/2022)siang. Rochmah menyebut, jika pada saat beraksi, kedua pelaku mengendarai motor berjenis Yamaha N-max warna kuning. Modusnya, mereka berpura-pura menanyakan alamat kepada korban kemudian menarik kalung. "Mereka pakai motor dari arah barat pakai N-max kuning mas. Nah, pas di depan sini, dua pelaku pura-pura bertanya alamat ke bu Wiwik. Saat ngobrol itu, mereka lalu menarik kalung emas dan kabur ke arah timur," ucap penjual jajanan anak-anak itu. Dikonfirmasi secara terpisah, Kanitreskrim Polsek Wonokromo AKP I Made Sutanaya mengaku akan secepatnya berkoordinasi dengan anggota untuk mengetahui atas kasus itu. "Nanti saya koordinasi sama anggota untuk mengecek," kata Made.(fdn)

Tags :
Kategori :

Terkait