Surabaya, memorandum.co.id - Seorang mahasiswi Universitas Airlangga (Unair) Surabaya berinisial SUY (20) dikabarkan hilang saat menempuh perjalanan di atas kapal dari Surabaya menuju Makassar. Informasi hilangnya mahasiswi tersebut diunggah akun twitter @ErsaTriWahyuni. Dalam narasi yang beredar, mahasiswi Unair jurusan teknik lingkungan itu hilang pada Selasa (8/11/2022) lalu. "Kapal dari Surabaya ke Makasar pada tanggal 8 Nov," unggahan akun tersebut. Tampak juga ada rekaman CCTV yang diunggah akun tersebut, memperlihatkan wanita yang diduga mahasiswi tersebut berjalan menuju ke salah satu ruangan. Rekaman CCTV itulah yang terakhir kali memperlihatkan sosok SUY sebelum dinyatakan hilang. "HP, dompet dan tasnya dititipkan ke ibu-ibu yang duduk di sebelahnya di dalam kamar tersebut. Dia keluar tanpa membawa HP, dompet dan sebagainya. Mohon doa nya ya teman teman semuanya. Barusan saya tanya keluarganya belum ditemukan dan belum ada kabarnya dari pihak yg berwenang," tulisnya. Dalam informasi itu juga menerangkan ciri ciri korban hilang. SUY diketahui memiliki tinggi badan 162 cm, mata besar, ada lesung pipit. Terakhir pakai kemeja putih dan celana panjang coklat. Sementara, pihak keluarga melaporkan kejadian ini ke Polres Pelabuhan Tanjung Perak dengan surat tanda laporan orang hilang. Sementara itu, Ketua Pusat Komunikasi dan Informasi Publik (PKIP) Unair, dr Martha Kurnia Kusumawardani membenarkan kabar hilangnya mahasiswi tersebut. "SUY merupakan mahasiswi Teknik Lingkungan Fakultas Sains dan Teknik Unair Angkatan 2021," ujar dr Martha. Marta menjelaskan bahwa informasi itu dikabarkan pihak keluarga kepada fakultas yang bersangkutan. Hingga kini pihak fakultas juga terus berkoordinasi dengan keluarga untuk informasi terbaru. "Kami berharap yang terbaik untuk SUY. Semoga secepatnya ada kabar baik," pungkasnya. (alf)
Mahasiswi Unair Dilaporkan Hilang di Kapal Menuju Makassar
Rabu 16-11-2022,19:41 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 24-01-2026,15:29 WIB
Intip Fasilitas Lengkap RSMM Pemprov Jatim di Surabaya, Senator Lia Sebut Rujukan Nasional
Sabtu 24-01-2026,16:58 WIB
Tongkat Komando Kodim 0824/Jember Berpindah ke Letkol Rifqi Syuhada Perwira Eks Kopassus
Sabtu 24-01-2026,16:52 WIB
Gowes Bareng Kapolres Kediri Warnai Aktivitas Pagi di Kampung Inggris Pare
Sabtu 24-01-2026,15:02 WIB
Tiket Kereta Api untuk Mudik Lebaran 2026 Bisa Dipesan Mulai 25 Januari
Sabtu 24-01-2026,15:49 WIB
Jaga Kesehatan Tetap Prima, Polres Ngawi Laksanakan Olahraga Bersama
Terkini
Minggu 25-01-2026,14:52 WIB
Satlantas Polres Kediri Kota Lakukan Pengamanan CFD dan Layanan Samsat Keliling
Minggu 25-01-2026,14:49 WIB
Sinergi Tanpa Batas, Kapolres Jember Sambut Hangat Kedatangan Dandim 0824 yang Baru
Minggu 25-01-2026,14:32 WIB
Paham Karakteristik Pemain PSIM Yogyakarta, Ernando Ari Optimistis Raih Poin Penuh
Minggu 25-01-2026,14:23 WIB
Gandeng ABP-PTSI Jatim, Wali Kota Eri Pastikan Warga Miskin Bisa Kuliah Gratis di Kampus Swasta
Minggu 25-01-2026,13:53 WIB