Surabaya, memorandum.co.id - Partai Golkar sudah menegaskan pada pesta demokrasi 2024 mendatang akan lebih mengedepankan kesuksesan pemilihan presiden dan pemilihan legislatif ketimbang pemilihan kepala daerah, termasuk pemilihan Gubernur Jawa Timur. "Kita fokus pada pilpres dan pada pileg," kata Sekretaris DPP Partai Golkar, Lodewijk F Paulus, seusai membuka acara Bimtek Partai Golkar Jatim, Jumat (4/10/2022). Lodewijk menjelaskan Pilgub Jatim masih akan dilaksanakan 27 November 2024, masih ada senggang waktu untuk melaksanakan penjaringan suara selama 8 bulan lebih setelah pilpres dan pileg yang direncakan digelar pada 14 Februari 2024. Oleh karenanya, maksimalitas pada pilpres dan pileg ini nantinya menentukan suksesnya pilgub Jatim. "Golkar berprinsip kita harus sukseskan pilpres dan pileg, kalau ini sukses insyaAllah pilkada akan lebih mudah dilaksanakan," jelasnya. Untuk pilpres sendiri, Partai Golkar masih berhajat untuk mengusung Airlangga Hartanto dan berusaha semaksimal mungkin menghantarkannya ke kursi presiden menggantikan Joko Widodo. "Kita mentargetkan menang, dengan mencalonkan ketua umum kita Partai Golkar," lanjutnya. Mantan Danjen Kopassus ini katakan, Partai Golkar juga mentargetkan 20 persen kursi legislatis. Seseuai dengan syarat minimal parlementer treshold untuk bisa mengusung sendiri sosok calon presiden dan wakil presiden. "Dan itu harus di breakdown sampai ke provinsi maupun kabupaten/kota," ujarnya. Taget selanjutnya, masih kata Lodewijk, Partai Golkar juga mentargetkan menang 60 persen dari semua pilkada. Angka minimal tersebut ia katakan tidak aneh untuk Partai Golkar, mengingat Pilkada 2020 lalu, partainya sudah memenangkan 61,11 persen dari semua gelaran pilkada yang ada. "Dengan strategi taktik dan konsolidasi yang bagus, insyaAllah semua target-target tersebut akan tercapai," tegasnya. (day)
Golkar Target Sukses Pilpres dan Pileg 2024
Jumat 04-11-2022,19:01 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,16:33 WIB
Plt Bupati Ponorogo dan DPRD Jatim Sidak Jembatan Darurat
Selasa 20-01-2026,13:41 WIB
Geger! Warga Asemrowo Temukan Pria Tewas Gantung Diri di Kusen Pintu Kamar Tidur
Selasa 20-01-2026,21:05 WIB
KPK Tetapkan Tiga Tersangka OTT Kota Madiun Terkait Pemerasan Fee Proyek dan Dana CSR
Selasa 20-01-2026,18:35 WIB
Heroik, Aksi Kapolsek Bubutan Selamatkan Pelaku Curanmor dari Amuk Warga Margorukun
Selasa 20-01-2026,13:21 WIB
Dua Pelaku Curanmor di Kebomas Gresik Diamuk Massa, Satu Tewas
Terkini
Rabu 21-01-2026,13:20 WIB
Cegah Kejahatan Jalanan, Kapolsek Lakarsantri Pimpin Langsung Patroli Kota Presisi di Jelidro
Rabu 21-01-2026,12:43 WIB
Theresia Febyane Cristanto Sang Penadah Mobil Bodong Divonis 7 Bulan Penjara
Rabu 21-01-2026,12:37 WIB
Garong Toko Sembako Tlogopojok Gresik Diringkus Polisi, Ternyata Residivis
Rabu 21-01-2026,12:32 WIB
Polsek Tandes dan Dispenda Gelar Razia Gabungan di Margomulyo, Tingkatkan Kepatuhan Pajak
Rabu 21-01-2026,12:24 WIB