Polresta Sidoarjo Raih Predikat Pelayanan Prima Dari Kemenpan RB

Kamis 21-11-2019,00:02 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Sidoarjo, memorandum.co.id – Polresta Sidoarjo berhasil  mengukir prestasi di bidang pelayanan publik. Penghargaan sebagai Polresta dengan predikat Pelayanan Prima (A) itu diberikan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB). Penghargaan diserahkan langsung Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo kepada Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho. Terkait pelayanan SIM dan SKCK Online Polresta Sidoarjo, dimana Polresta Sidoarjo salah satu dari enam Polres yang mendapat predikat pelayanan Prima. "Ini semua merupakan kerja keras kami selama satu tahun. Pada tahun sebelumnya, kami mendapatkan predikat sangat baik. Dari situ kami berupaya memperbaiki segala kekurangan di bidang pelayanan publik kami. Dan, alhamdulillah di tahun ini kami berhasil mendapatkan predikat pelayanan prima," jelas Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Zain Dwi Nugroho, Rabu (20/11/2019) di Jakarta.[penci_related_posts dis_pview="no" dis_pdate="no" title="baca juga" background="" border="" thumbright="no" number="4" style="list" align="left" withids="" displayby="tag" orderby="rand"] Lulusan Akpol 1997 ini menambahkan kiat-kiat yang dilakukan Polresta Sidoarjo dalam memperbaiki kualitas pelayanan publik SIM dan SKCK, adalah dengan membuat e-SIM Polresta Sidoarjo untuk daftar online pengurusan SIM, serta ada Driving Smart Test sebagai transparansi dalam ujian praktek pengurusan SIM, yang mana gagal tidaknya seseorang ditentukan dengan sensor ultrasonik dalam ujian praktek tersebut. Sedangkan untuk SKCK Online Polresta, sudah terintegrasi dengan Pengadilan Negeri, pembayaran SKCK Online juga sudah tidak menerima pembayaran tunai. "Serta dalam pelayanan publik kami juga terdapat IKM dan SKM Online untuk mendukung pelayanan yang kita lakukan. Selain itu pada SIM dan SKCK Online, Polresta Sidoarjo juga telah tergabung dalam Mall Pelayanan Publik layanan satu atap bersama berbagai instansi dan lembaga se-Kabupaten Sidoarjo," imbuhnya.(jok/gus)

Tags :
Kategori :

Terkait