PN Jember Tularkan Ilmu Proses Penegakan Hukum ke Siswa SMAN 1

Rabu 26-10-2022,14:48 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Jember, Memorandum.co.id - Puluhan siswa Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Jember melakukan pembelajaran di luar sekolah tentang perkara Perlindungan dan penegakan hukum serta peran lembaga penegak hukum dalam menjamin keadilan dan kedamaian di Kantor Pengadilan Negeri Jember Kelas I. Sejumlah 76 siswa - siswi Kelas XII IPA/IPS yang terbagi 10 kelompok di bawah guru pembimbing Tutik Istiqomah diterima langsung oleh Ketua PN Jember, I Wayan Gede Rumega dan tiga narasumber Wakil ketua PN Jember Didit Pambudi Widodo, didampingi oleh Totok Yanuarto dan Alfonsus Nahak di ruang sidang utama Cakra PN Jember, Rabu (26/10/2022). "Kami sangat terbuka, baik kepada siswa-siswi dan akademisi mahasiswa yang hendak belajar di Pengadilan Negeri Jember, tentang hukum dan proses hukum acara pidana maupun perdata akan kami terima," kata Ketua PN Jember. Sesuai permintaan dan waktu yang singkat, terang I Wayan Gede Rumega, tiga narasumber melakukan pengenalan hukum acara dan tanya jawab. Perkara Perlindungan dan penegakan hukum serta peran lembaga penegak hukum dalam menjamin keadilan dan kedamaian. Apa saja tugas-tugas para pegawai PN itu Lanjut, I Wayan Gede Rumega, Dalam melayani masyarakat untuk mencari keadilan dan pelayanan lainnya. Sementara ketua koordinator guru pembimbing, Tutik Istiqomah mengaku sangat terharu telah bisa diterima dengan pelayanan ramah dan senyum oleh hakim dan petugas PN Jember. "Yang mana siswa-siswi SMAN 1 Jember setelah mengikuti pembelajaran sedikit tentang perkara perlindungan dan penegakan hukum serta peran lembaga penegak hukum dalam menjamin keadilan dan kedamaian, bisa menambah bekal pengetahuan para anak didik, " jlentreh Tutik Istiqomah. Menurut Tutik Istiqomah, Yang sebelumnya belum memahami proses hukum acara, berkat ilmu yang disampaikan oleh tiga narasumber, bisa motivasi dan semangat para anak didik sebagai bekal melanjutkan pendidikan di jenjang masa depan. (edy)

Tags :
Kategori :

Terkait