Ananda Satria Sadewa, Predator Mitra Surabaya di Kotak Penalti

Sabtu 27-08-2022,17:24 WIB
Reporter : Eko Yudiono
Editor : Eko Yudiono

Surabaya, memorandum.co.id - Ananda Satria Sadewa penyerang Mitra Surabaya KU 2011 menjadi predator di depan gawang. Sadewa-panggilan karibnya menunjukkan diri sebagai salah satu pemain berbakat di turnamen Piala Memorandum hasil kolaborasi dengan SSB Mitra Surabaya. Pemain kelahiran Surabaya 6 Juli 2013 ini untuk sementara menjadi top skor dengan mencetak 7 gol di babak penyisihan. Bahkan, habatnya, semua gol di babak penyisihan dicetak oleh putra pasangan Ristandyo Satrio Nugroho dan Neneng ini. Lalu apa sebenarnya rahasianya sehingga Sadewa tampil luar biasa di babak penyisihan? Sadewa mengatakan, tidak ada resep khusus. Namun menurut siswa SDN Pakis 5 ini, dia gemar mengonsumsi sayur bayam. "Kalau makan bayam seperti lebih kuat kayak Popeye," ungkap siswa kelas 3 ini. Meski tidak menargetkan menjadi top skor, namun pemain dengan tinggi 123 cm ini bakal berusaha keras untuk tampil apik di setiap pertandingan. "Yang penting kerja sama tim berjalan bagus di lapangan. Soal mencetak gol tinggal tunggu kesempatan saja," jelas pemilik nomor punggung 10 di Mitra Surabaya ini. Apa yang ditampilkan Sadewa di lapangan sebenarnya menjadi kejutan yang luar biasa bagi kedua orang tuanya. Sebab, bocah yang juga gemar makan ice cream ini baru masuk SSB Mitra Surabaya sejak dua bulan lalu. Pengidola Karim Benzema, striker Real Madrid ini berharap, rekan-rekannya bermain enjoy di babak 8 besar. "Pertandingan nanti menjadi penentuan. Jadi kami harus bermain tenang dan memanfaatkan setiap peluang menjadi gol," ungkap Sadewa. Sadewa menjadi salah satu pemain yang menarik perhatian penonton turnamen. Skillnya yang di atas rata-rata membuat Sadewa selalu mendapatkan aplaus ketika menggiring bola melewati satu hingga tiga pemain. Shooting Sadewa juga cukup keras untuk anak seusianya. Patut disimak aksi Sadewa di babak 8 besar, Minggu (28/8/2022) pagi di lapangan Poral Lidah Wetan. (ono)  

Tags :
Kategori :

Terkait