Malang, memorandum.co.id - Polresta Malang Kota menyerahkan 31 ekor hewan kurban kepada masyarakat Kota Malang. Lokasi yang menjadi penyaluran, mulai pondok pesantren, sekolah dan komunitas yang berhak menerima. Proses pendistribusian, sudah dilakukan sejak Kamis hingga Minggu, (7 - 10/07/22). Puncak pendistribusian hewan kurban dilakukan Kapolres Makota Kombespol Budi Hermanto. Dengan menyerahkan 2 ekor sapi limosin ke Rumah Pemotongan Hewan (RPH). Masing masing berat, sekitar 1 ton. "Alhamdulillah, Hari Raya Iduladha tahun ini, Polresta Malang Kota melaksanakan kurban tujuh ekor sapi dan 24 ekor kambing. Didistribusikan kepada masyarakat sekitar, keluarga Polri, dan juga komunitas yang membutuhkan," terang Kapolresta Malang Kota Kombespol Budi Hermanto. Polresta Malang Kota juga menggelar salat Iduladha yang dilaksanakan di halaman belakang Polresta Malang Kota. KH Drs Saifuddin Zuhri, pengasuh Pondok Pesantren I'naatut Tolibin Kecamatan Blimbing, bertindak sebagai imam dan khotib. (edr)
Iduladha 1443 H, Polresta Makota Serahkan 31 Hewan Kurban
Minggu 10-07-2022,20:16 WIB
Editor : Syaifuddin
Kategori :