Surabaya, memorandum.co.id - Kabar penangkapan Priyono terhadap Sofiah, ternyata keluarganya belum mengetahuinya. Penangkapan terduga pelaku juga membuat tetangganya senang. "Tidak tahu (pelaku) kalau ditangkap," kata Sandy, anak kedua Sofiah saat ditemui di rumahnya di Jalan Kedinding Lor Gang Tanjung, Jumat (17/6). Dengan tertangkapnya terduga pelaku, Sandy menyerahkan proses hukum ke pihak kepolisian. Dan kalau bisa dihukum berat. "Kalau bisa pelaku diberi hukuman setimpal," ucap Sandy. Sebab, kematian ibunya membuat Sandy dan keluarganya sedih. Tapi bagaimana lagi karena sudah menjadi takdir bagi Sofiah meninggal dengan cara dibunuh. "Sedih tapi sudah menjadi takdir," jelas dia. Informasi yang dihimpun, Sofiah berstatus janda empat anak asal Jepara Jawa Tengah. Wanita itu, menikah dengan Mashudi dan dikaruniai empat anak dan tinggal di Jalan Kedinding Lor. Tapi hubungan Mashudi-Sofiah kandas pada tahun 2019. Kemudian korban tinggal dan mencari nafkah jadi pengamen di Jepara, Jateng. Meski bercerai, tapi hubungan Sofiah tetap baik dan sering berkomunikasi melalui HP. Pertemuan terakhir, saat Lebaran Sofiah sempat berkunjung ke Surabaya dan menengok mantan suami dan anak-anaknya. Bahkan, anak pertamanya ketika korban pulang ke Jateng memberinya uang saku. (rio)
Tewasnya Tamu Hotel, Anak Korban Minta Pelaku Dihukum Berat
Jumat 17-06-2022,20:40 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 28-01-2026,14:19 WIB
KPK Perluas Pengeledahan di Madiun: Mobil Mewah, Uang, Hingga Dokumen Turut Disita
Rabu 28-01-2026,11:34 WIB
Polsek Wiyung Sambangi Warga Terkait Temuan Motor di Bazar Barang Bukti Polrestabes Surabaya
Rabu 28-01-2026,17:31 WIB
Polisi Periksa 13 Saksi Kasus Dugaan Pemalsuan Dokumen Nenek Elina
Rabu 28-01-2026,10:56 WIB
Dukung Program JKN, Ratusan Kepala Daerah Terima Penghargaan di UHC Awards 2026
Rabu 28-01-2026,17:01 WIB
Kasus 6 Pasien Rehabilitasi LRPPN Surabaya Kabur, Ahli Pidana: Harus Ditertibkan Sesuai UU Narkoba
Terkini
Kamis 29-01-2026,07:28 WIB
Ironis, Bapak dan Anak Kompak Jualan Sabu Pahe di Gang Sempit Surabaya
Kamis 29-01-2026,07:24 WIB
Tercatat 2.649 Barang Penumpang Tertinggal di Kereta, Mayoritas Dompet hingga Ponsel
Kamis 29-01-2026,07:05 WIB
Sambut Tahun Kuda Api, Mercure Surabaya Grand Mirama Gelar Perayaan Imlek 'Eternal Lunar Grace'
Kamis 29-01-2026,06:51 WIB
West Ham Izinkan Paquetá Tes Medis, Flamengo Siap Tebus Jelang Piala Dunia
Kamis 29-01-2026,06:40 WIB