Jember, memorandum.co.id - Puluhan mahasiswa dari berbagai fakultas di Universitas Islam Negeri KH Ahmad Sidiq (UIN KHAS) Ikut pendidikan dasar Korps Sukarela (KSR) Pelang Merah Indonesia (PMI). Kegiatan diklat KSR difokuskan pada pemenuhan jam pendidikan dalam rangkaian kegiatan pendidikan dasar KSR PMI Unit UIN KHAS Jember. Kegiatan ini dilaksanakan Sabtu dan Minggu (11 - 12 Juni 2022). Dengan materi yang di tempuh oleh peserta adalah sheelter wash, RFL, dan manajemen posko. Untuk materi lainnya sudah peserta tempuh sebelumnya sejak 31 Maret 2022. Tempat pelaksanaan di kampus UIN KHAS Jember. Jumlah peserta sebanyak 27 mahasiswa yang berasal dari internal UIN KHAS Jember. “Kegiatan ini diselenggarakan oleh KSR PMI Unit UIN KHAS Jember dengan tujuan untuk memenuhi standart jam Pelatihan Dasar KSR sesuai dengan pedoman manajemen relawan PMI yaitu 120 jam,” kata Syafa'atul Habibah, ketua KSR PMI Unit UIN KHAS Jember. Dia menjelaskan, kegiatan pendidikan dasar KSR ini di laksanakan sejak bulan Maret 2022 sampai dengan tanggal 12 Juni 2022. “Kegiatan tersebut bertujuan agar calon sukarelawan PMI mendapatkan bekal dasar yang cukup ketika akan ditugaskan,” imbuhnya. Ketua PMI Kabupaten Jember H EA Zaenal Marzuki SH MH menjelaskan, kegiatan pendidikan dasar KSR PMI merupakan salah satu program menyiapakan relawan PMI. “Pendidikan dasar KSR merupakan langkah regenerasi relawan dari KSR dari kampus. Kegiatan ini rutin digelar KSR untuk regenerasi” tutur H EA Zaenal Marzuki. Dia menjelaskan, KSR di kampus-kampus menjadi salah satu tulang punggung relawan PMI di Indonesia, termasuk di PMI kabupaten Jember. “KSR dari kampus yang berstatus mahasiswa adalah relawan yang setiap saat bisa digerakkan, mereka selama ini menjadi salah satu SDM relawan utama, selaian KSR markas PMI,” ungkapnya. (edy)
Tingkatkan Kemampuan, Puluhan Mahasiswa UIN KHAS Ikut Diklat KSR PMI
Senin 13-06-2022,16:21 WIB
Editor : Syaifuddin
Kategori :