Surabaya, memorandum.co.id - identitas terduga pelaku pembegalan terhadap driver online di kawasan perumahan Citraland diketahui bernama Donald Daud (52), warga Krajan, Kelurahan Semanding, Tuban. Kini polisi masih melakukan pengembangan untuk menangkap Rian, temannya, yang berhasil kabur saat kejadian. Dan kini ditetapkan sebagai daftar pencarian orang alias DPO polisi. Kanitreskrim Polsek Lakarsantri Ipda Bambang saat dikonfirmasi mengatakan, saat interogasi awal oleh petugas, Donald mengaku baru kali ini melakukan aksinya dan itupun diajak Riyan. "Pelaku yang diamankan mengaku pertama kali dan diajak oleh Rian. Kini kami tetapkan DPO," ungkap Bambang, Minggu (5/6). Perlu diketahui Donald ditangkap setelah mencoba membegal sopir taksi online Sudarmadji (59), warga Krembangan. Modusnya, menyaru sebagai penumpang bersama Rian dan minta antar dari Jalan Pemuda ke kawasan Citraland pada Jumat (4/6). Seorang terduga pelaku duduk di samping korban, sedangkan terduga pelaku lainnya duduk di belakang. Di Citraland, terduga pelaku berdalih mencari alamat rumah keluarganya. Tak lama kemudian, seorang penumpang yang duduk di belakang tiba-tiba mencekik korban menggunakan ikat pinggang. Merasa jiwanya terancam, berusaha keluar dan berusaha berhasil keluar dari mobil dan menyalakan klakson, dan berteriak meminta tolong. Kejadian itu, menyita perhatian sekuriti setempat dan memberikan pertolongan kepada korban. Donald berhasil ditangkap, sedangkan Riyan berhasil kabur. Selanjutnya, pelaku diamankan ke Polsek Lakarsantri. (rio)
Otak Pembegal Taksi Online Diburu Polisi
Minggu 05-06-2022,15:20 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 09-01-2025,15:56 WIB
Gagal Dahului Truk, 2 Remaja Pengendara Motor Tewas Terlindas di Wringinanom
Kamis 09-01-2025,16:59 WIB
Pekan Krusial Tim Papan Atas Liga 1: Persebaya Dijamu PSS Sleman, Persib Bersua PSBS
Kamis 09-01-2025,12:11 WIB
Data Lengkap Nama-nama Korban Bus Pariwisata Maut Rem Blong di Kota Batu
Kamis 09-01-2025,09:36 WIB
Kecelakaan Maut Bus Wisata di Depan Lippo Plaza, Ini Penjelasan Polres Batu
Kamis 09-01-2025,21:00 WIB
Terkait Video Viral Camat Asemrowo, Ini Kata Wali Kota Surabaya
Terkini
Kamis 09-01-2025,22:02 WIB
Ditetapkan Bupati Jember 2025-2030, Ini Kata Gus Fawait
Kamis 09-01-2025,21:53 WIB
Kecelakaan Maut Bus Wisata di Kota Batu: Rem Blong di Dua Titik Rawan Jalan
Kamis 09-01-2025,21:31 WIB
Pengawasan Miras di Surabaya Bobrok, Komisi D DPRD Desak Perda Khusus
Kamis 09-01-2025,21:17 WIB
KPU Jember Tetapkan Fawait-Djoko Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih 2025-2030
Kamis 09-01-2025,21:00 WIB