Antisipasi Bencana Alam, Monitoring Daerah Rawan

Minggu 24-04-2022,05:58 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

Malang, memorandum.co.id - Jajaran Polsek Bululawang dan Ngajum melakukan patroli di daerah rawan bencana alam, Sabtu (23/4/2022). “Kami melaksanakan pemantauan di beberapa sungai dan tempat-tempat yang rawan bencana alam, sebagai upaya antisipasi jika terjadi bencana,” ujar anggota Polsek Bululawang Aiptu Edy Sanyoto. Selama ini di wilayah hukum Polsek Bululawang bebarap daerah yang terindikasi rawan bencana alam dalam kondisi aman. Namun demikian, masyarakat diharapkan meningkatakn kewaspadaan dan siaga melakukan tindakan menghadapi terjadinya bencana alam. Sementara itu, anggota Bhabinkamtibmas Desa Ngajum Aipda Sugeng melaksanakan pemantauan di beberapa sungai dan tempat-tempat yang rawan akan bencana alam. "Ini sebagai upaya antisipasi jika terjadi bencana,” ujar Sugeng. (kid/ari)

Tags :
Kategori :

Terkait