Mojokerto, Merandum.co.id - Menjelang Hari Raya Idul Fitri Tahub 2022, Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (Dinkes PPKB) Kota Mojokerto melakukan sidak mamin di Pasar Tanjung Anyar dan sejumlah minimarket, Jumat (22/04/2022) "Sidak untuk memastikan peredaran makanan dan minuman (mamin) aman dikomsumsi masyakakat. Masyarakat juga diimbau waspada terhadap keberadaan mamin kadaluarsa, berformalin dan berpewarna yang diduga marak jelang Idul Fitri," kata Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari saat memimpin sidak. Untuk mengantisipasi peredaran mamin berbahaya, organisasi perangkat daerah (OPD) ini melakukan pengawasan di 23 titik sasaran. “Ada 23 titik sasaran yang kita sidak. Tujuannya untuk melindungi konsumen dari barang dan makanan yang tidak layak edar atau tidak layak jual, "imbuh walikota. Dari hasil sidak tidak ditemukan mamin yang kadaluarsa atau tidak layak konsumsi. "Secara umum belum ditemukan mamin kadaluarsa. Tapi masyarakat diminta cerdas dan selektif dalam memilih mamin," pungkasnya.. Sementara Kadinkes PPKB, dr Triastutik Sri Prastini disela-sela sidak menyampaikan, saat sidak mamin yang paling kita perhatikan yakni keterangan kadaluwarsa, label halal, bahan produksi, serta kandungan gizi. Selain hal tersebut, diteliti juga ijin edar baik yang dikeluarkan oleh BPOM RI maupun dinas kesehatan. “Kita cek semua mulai dari ijin edar, kemasan, tanggal kadaluwarsa, serta gizi yang terkandung” terangnya. Ia juga mengajak masyarakat agar menjadi pembeli yang pintar. "Sebelum membeli makanan dan minuman, lihat dulu kemasannya pastikan tidak ada yang rusak dan kadaluarsa. Yang berpewarna juga sebaiknya dihindari, " tutupnya.(war)
Jelang Lebaran, Dinkes P2KB Sidak Mamin
Jumat 22-04-2022,14:16 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,21:05 WIB
KPK Tetapkan Tiga Tersangka OTT Kota Madiun Terkait Pemerasan Fee Proyek dan Dana CSR
Selasa 20-01-2026,18:35 WIB
Heroik, Aksi Kapolsek Bubutan Selamatkan Pelaku Curanmor dari Amuk Warga Margorukun
Selasa 20-01-2026,18:45 WIB
Kasus Dugaan Penipuan Trading Crypto, Dua Influencer Dilaporkan ke Polda Jatim
Rabu 21-01-2026,11:40 WIB
Pemkot Surabaya Pastikan Gaji PPPK Paruh Waktu Cair Awal Februari, Kepala BPKAD: Gunakan Mekanisme Lama
Rabu 21-01-2026,11:21 WIB
Gaji Tak Kunjung Cair, Ribuan PPPK Paruh Waktu Pemkot Surabaya Menjerit
Terkini
Rabu 21-01-2026,17:10 WIB
Pencari Kayu Tewas Tenggelam di Dam Sungai Sadar Mojokerto
Rabu 21-01-2026,17:06 WIB
8 Tim Futsal SMP Kantongi Tiket Perempat Final Piala PWI Mojokerto Cup 2026
Rabu 21-01-2026,17:02 WIB
Musrenbang Desa Tanjungsari Tulungagung Prioritaskan Posyandu ILP dan Pengentasan Kemiskinan
Rabu 21-01-2026,16:58 WIB
Kapolres Pasuruan Bangun Kemitraan dengan Persaudaraan Kepala Desa
Rabu 21-01-2026,16:52 WIB