Sidoarjo, memorandum.co.id - Persatuan wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Sidoarjo melakukan aksi sosial dengan membagi ratusan sembako kepada warga di Balongbendo, Sidoarjo, Selasa (19/4/2022). Tidak hanya minyak goreng kemasan, dalam paket sembako yang dibagikan itu juga berisi beras, gula dan kopi. Aksi sosial yang dikemas dalam giat memperingati Hari Pers Nasional (HPN) ini digelar sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan dalam menyikapi kondisi mahalnya harga sejumlah komoditi yang terjadi seperti saat ini. "Kegiatan ini dalam rangka HPN, kami bagikan 200 paket sembako," ujar Ketua PWI Sidoarjo, Abdul Rouf. Menurut Rouf, kegiatan baksos ini juga merupakan agenda rutin yang biasa dilaksanakan. Bahkan menurut rencana, pihaknya akan mengadakan kegiatan bag -bagi sembako pada minggu depan. "Insya Allah minggu depan kita juga ada agenda bagi sembako," kata dia. Rouf juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluru anggota PWI Sidoarjo yang sudah berkenan meluangkan waktu dan menyukseskan jalannya acara ini. Menurutnya, kegiatan ini bukanlah kegiatan individu melainkan kegiatan kebersamaan, khususnya kegiatan berbagi berkah di Bulan Ramadan. Sementara itu, kebanyakan penerima bantuan menyampaikan ucapan terima kasih atas perhatian dan pemberian bantuan tersebut. “Kami sangat berterima kasih, karena dalam kondisi seperti ini masih ada pihak yang memperhatikan kami, khususnya dalam pengadaan sembako,” ujar salah satu warga, Sumiarsih.(bwo/jok)
Baksos, PWI Sidoarjo Bagikan Sembako
Selasa 19-04-2022,17:58 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 23-12-2024,09:47 WIB
Hari Ini Gus Muhdlor Jalani Sidang Putusan
Minggu 22-12-2024,15:23 WIB
Polisi Selidiki 2 Kasus Jambret di MERR dan Jalan Kusuma Bangsa
Senin 23-12-2024,11:58 WIB
9 Polisi Bunuh Diri Sepanjang 2024, IPW Dorong Polri Bentuk Program Kesehatan Mental
Minggu 22-12-2024,14:38 WIB
Dira Cafe Ekspansi ke Pusat Kota Jember, Ciptakan Lapangan Kerja dan Dekatkan Pelanggan
Minggu 22-12-2024,14:49 WIB
Polresta Banyuwangi Bersama Stakeholder Bersihkan Pohon Tumbang
Terkini
Senin 23-12-2024,13:07 WIB
Polwan Polres Tulungagung Komandani Upacara Peringatan Hari Ibu
Senin 23-12-2024,13:04 WIB
Atlet Muaythai Bojonegoro Sabet 3 Medali Emas Kejurprov 2024 Brawijaya
Senin 23-12-2024,12:58 WIB
Tok! Gus Muhdlor Divonis 4,5 Tahun Penjara
Senin 23-12-2024,12:02 WIB
Kantah ATR/BPN Kabupaten Tulungagung Gelar Upacara Peringatan Hari Ibu 2024
Senin 23-12-2024,11:58 WIB