Surabaya, memorandum.co.id - Tim Labfor Mabes Polri Cabang Surabaya dipimpin AKBP Joko dan dua anak anggotanya mendatangi dua gudang PT Matsugi dan PT Ando yang ludes terbakar di Kompleks Pergudangan Margomulyo Permai, Rabu (11/4) sekitar pukul 10.00. Kedatangan mereka untuk melakukan penyelidikan dan pemeriksaan terkait kebakaran yang diperkirakan kerugian mencapai miliaran rupiah. "Tadi Tim Labfor datang pukul 10.00. Tadi petugas sudah ambil abu dan kabel diambil sebagai sampel di dalam gudang," kata Kanitreskrim Polsek Sukomanunggal Iptu Jumeno saat ditemui di lokasi kejadian. Menurut Jumeno, barang bukti yang diambil berkaitan dengan kebakaran dan merupakan diduga menjadi penyebab munculnya api dan membakar barang-barang di dalam gudang. "Namun hasilnya masih diteliti petugas labfor dan hasilnya belum keluar," kata Jumeno Saat ini sudah 6 orang diperiksa polisi terkait kebakaran tersebut, yakni pemilik gudang PT Matsugi Awang dan adiknya serta 4 karyawannya. Sedangkan dari PT Ando rencana minggu depan akan diperiksa. "Pemerikasaan dilakukan untuk mengetahui penyebab kebakaran dan apakah ada unsur kelalaian dari pemilik gudang," pungkas Jumeno. Seperti yang diberitakan sebelumnya, dua gudang di Pergudangan Margomulyo Permai ludes dilahap si Jago Merah, Selasa (12/4) sekitar pukul 08.30. Nilai kerugian ditaksir mencapai miliaran rupiah. Pertama yang terbakar adalah gudang elektronik dan kabel PT Matsugi di Blok Q12, milik Jiang alias Awang (51), warga Jalan Sutorejo. Kemudian api merambat ke gudang sandal PT Ando di Blok Q14 milik Teguh Prasetyo, warga Tanjung Pinang, Perak. Peristiwa itu juga menyebabkan 6 petugas pemadam kebakaran (damkar) mengalami luka bakar saat memadamkan api, yakni Farid, dari rayon 2, David, rayon 1 Wahyono, rayon 4, Yusuf, rayon 4 Imam, rayon 4, dan Bambang Sutejo dari rayon 1. (rio)
Kebakaran Gudang Margomulyo, Labfor Turun
Rabu 13-04-2022,21:31 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 12-01-2026,17:30 WIB
Dandim Sumenep Klarifikasi Isu Negatif Pembangunan Koperasi Merah Putih
Senin 12-01-2026,16:32 WIB
Pemkab Ponorogo Target Kantongi Rp 370 Juta dari Lelang Kendaraan Operasional
Senin 12-01-2026,19:52 WIB
Menuju Kota Mendunia, Pemkot Madiun Naikkan Standar Pendidikan ASN
Senin 12-01-2026,16:49 WIB
Gedung Literasi Magetan Senilai Miliaran Rupiah Bakal Dijadikan Sekolah Rakyat
Senin 12-01-2026,16:58 WIB
Jawa Timur Komitmen Lawan Pasung ODGJ, Dinsos Tekankan Peran Keluarga
Terkini
Selasa 13-01-2026,13:11 WIB
JPO Suramadu Rp4,9 Miliar Molor, Keterlambatan Berujung Denda Kontrak
Selasa 13-01-2026,13:03 WIB
Jaga Kondusifitas Wilayah, Polsek Lakarsantri Patroli Kota Presisi di Radial Road Made
Selasa 13-01-2026,13:00 WIB
Kapolres Mojokerto Kota Salurkan Bantuan Sosial kepada Ojol dan Tukang Becak
Selasa 13-01-2026,12:51 WIB
Cegah Kriminalitas, Polsek Sawahan Intensifkan Patroli Dialogis di Minimarket
Selasa 13-01-2026,12:49 WIB