Batu, memorandum.co.id - Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Batu kembali menggelar Pemilihan Duta Generasi Berencana (GenRe) 2022. Pembukaan Pemilihan Duta GenRe Kota Batu 2022 diselenggarakan di ruang rapat DWP, Rumah Dinas Wali Kota Batu, Kamis (7/4/2022). Tujuan pemilihan duta GenRe untuk meningkatkan kualitas pemberian akses informasi, pendidikan, konseling, sikap dan perilaku yang positif dalam pengembangan diri secara mental, fisik, intelektual, spiritual dan sosial bagi remaja. Kepala Dinas DP3AP2TKB Kota Batu, MD Furqon mengatakan, pemilihan duta GenRe sebagai ajang mencari bakat dan minat para remaja dalam mendukung program Bangga Kencana melalui Program GenRe dan Pelayanan Informasi dan Konseling Remaja (PIKR). Menurutnya, duta GenRe memegang peran penting untuk mensosialisasikan bahwa keluarga adalah segala-galanya. “GenRe adalah suatu program dari singkatan Generasi yang Punya Rencana. Program itu diluncurkan oleh pemerintah lewat Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN),” katanya. Ketua Pokja 1 PKK dan Kepala Puspaga, Yumei Astuti menyampaikan pembangunan keluarga yang baik akan membentuk keluarga yang kuat dan sehat. Melalui Duta GenRe, disiapkan remaja yang berencana. “Duta GenRe juga merupakan figur motivator bagi teman sebayanya agar mereka dapat menjadi remaja yang penuh perencanaan dan tentunya terhindar dari permasalahan-permasalahan remaja,” ujarnya. Dalam pemilihan duta GenRe ini sudah terpilih 20 finalis dari perwakilan sekolah se Kota Batu. Setelah melalui technical meeting dan 2 seleksi yang diselenggarakan sebelumnya, duta Genre akan mengembangkan advokasi di desa pada 8-30 Maret 2022. Setelah itu karantina pada 15-20 Mei 2022. Sementara untuk Grand Final pemilihan akan diselenggarakan pada 27 Mei 2022. (nik/ari)
Kota Batu Gelar Pemilihan Duta GenRe 2022
Kamis 07-04-2022,22:13 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 07-11-2024,20:03 WIB
Drama Korea Face Me Siap Mengudara, Pertemukan Detektif dan Dokter Bedah Plastik dalam Genre Thriller
Jumat 08-11-2024,01:46 WIB
Persiapan Lawan Persija, Persebaya Kembali Gelar Latihan Pasca Libur
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Kamis 07-11-2024,12:32 WIB
Truk Ayam Terguling Tabrak Mobil Travel di Tanggul Jember
Kamis 07-11-2024,18:38 WIB
Diduga Cemburu, Buser Polres Probolinggo Aniaya Warga
Terkini
Jumat 08-11-2024,10:10 WIB
Dukung Ketahanan Pangan, Kapolsek Purwosari Taman Jagung
Jumat 08-11-2024,09:51 WIB
Polemik Pembangunan RS Siloam, Warga Ragukan Komitmen Terkait Limbah B3
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,08:16 WIB
Pendaftaran Bintara Bakomsus Dibuka, Ini Syarat dan Jadwalnya
Jumat 08-11-2024,08:09 WIB