Sidoarjo, memorandum.co.id - Hendak memanen padi, seorang petani wanita tewas disambar petir di areal persawahan , Balongbendo, Sidoarjo, Kamis (31/3/2022) siang. Wanita tersebut adalah Sulami 70 tahun, warga Desa Gagangkepuhsari, Kecamatan Balongbendo. Dari keterangan anak korban, Siti Jumaroh, saat itu ia bersama ibunya sedang menuai padi di sawah. Saat hujan turun yang disertai petir, Siti mengajak ibunya untuk pulang. Namun sang ibu menolak lantaran tinggal sedikit lagi pekerjaan akan selesai. Selang beberapa waktu kemudian, mendadak muncul kilatan petir di dekatnya hingga keduanya tak sadarkan diri. "Saat itu ada petir keras. Saya sempat tak sadar diri dan saat terbangun, saya melihat ibu saya sudah dalam kondisi tergeletak," ujar Siti Jumaroh, sambil menangis. Melihat kondisi ibunya tak sadar diri, Siti Jumaroh akhirnya mencari pertolongan. Ia mendatangi kantor kepala desa setempat, yang lokasi yang tak jauh dari areal persawahan, untuk segera mendapatkan pertolongan. Namun naas, nyawa ibunya sudah tak tertolong. Kepala Desa Gagangkepuhsari, H Mustofa membenarkan adanya peristiwa itu. Saat itu, kondisi sedang hujan lebat disertai petir. Mendengar adanya laporan Siti Jumaroh bahwa ibunya tersambar petir, pihak desa beserta masyarakat lalu mendatangi lokasi kejadian untuk melihat kondisi dan mengevakuasi mayat korban. "Anak korban datang ke balai desa melaporkan ke kami, kemudian kami teruskan ke polsek," ujar Mustofa. Dengan pertimbangan korban meninggal murni akibat petir dan ada kesaksian dari anaknya sendiri, oleh keluarga dan warga, korban langsung dimakamkan tanpa proses outopsi di rumah sakit.(bwo/jok)
Lagi Memanen, Petani Balongbendo Tewas Tersambar Petir
Kamis 31-03-2022,16:10 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 23-12-2024,09:47 WIB
Hari Ini Gus Muhdlor Jalani Sidang Putusan
Senin 23-12-2024,18:51 WIB
Pengendara Mercy Tabrak Lari, 1 Pesepeda Kritis, 1 Pemotor Meregang Nyawa, 1 Mobil Tercebur Sungai
Senin 23-12-2024,11:58 WIB
9 Polisi Bunuh Diri Sepanjang 2024, IPW Dorong Polri Bentuk Program Kesehatan Mental
Senin 23-12-2024,12:58 WIB
Tok! Gus Muhdlor Divonis 4,5 Tahun Penjara
Minggu 22-12-2024,20:35 WIB
Warga Terdampak Minta Amdal, Pembangunan RS Siloam MERR Belum Digarap
Terkini
Senin 23-12-2024,19:48 WIB
Perahu Pecah Tabrak Pintu Bendungan Gerak Sembayat, Nelayan Asal Lamongan Hilang di Bengawan Solo
Senin 23-12-2024,19:42 WIB
Polsek Sukomanunggal Imbau Bengkel Motor Tak Layani Knalpot Brong
Senin 23-12-2024,19:16 WIB
Cek Senpi Anggota Polres Probolinggo Kota, Ini Kata Kapolres
Senin 23-12-2024,19:04 WIB
Gus Muhdlor Divonis 4 Tahun 6 Bulan, Simpatisan Penuhi Pengadilan Tipikor Beri Dukungan Moral
Senin 23-12-2024,18:51 WIB