Surabaya, memorandum.co.id- Pasangan ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses menyabet gelar juara Swiss Open 2022. Ganda putra peringkat 9 dunia tersebut menang dengan straight game 21-18, 21-19 atas ganda putra Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izzuddin pada final yang digelar di St. Jakobshalle, Basel, Minggu (27/3/2022). Ini adalah gelar juara perdana Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto setelah terakhir kali di Korea Open 2019. Ketika itu, mereka menang atas Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) di final dengan skor 21-16, 21-17. Fajar/Rian memimpin 7- 4 di game pertama. Namun tak lama kemudian disamakan oleh pasangan Goh/Izzuddin. Skor ketat kembali terjadi hingga interval. Ganda terbaik ketiga Indonesia kembali unggul setelah menambah empat poin beruntun menjadi 17-13 sebelum menang, 21-18. Di game kedua, Fajar/Rian langsung tancap gas. Sempat memimpin 8-3. keunggulan itu tidak bertahan lama. Pasangan lawan menyamakan angka 9-9. Setelah interval game kedua Fajar/Rian kembali. Permainan kompak dan atraktif membuat Duo FajRi mampu mengendalikan permainan sekaligus menjaga keunggulan. Alhasil, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses mengambil game kedua dengan skor 21-19 dan tampil sebagai juara Swiss Open 2022 di nomor ganda. Kemenangan pasangan ganda putra Indonesia ini sekaligus membuat Indonesia pulang dengan dua gelar. (ono)
Fajar/Rian Juara, Indonesia Pulang dengan 2 Gelar dari Swiss Open 2022
Minggu 27-03-2022,20:49 WIB
Editor : Eko Yudiono
Kategori :