Sampang, memorandum.co.id - Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto MSc melakukan kunjungan kerja ke kawasan Desa Taman, Kecamatan Jrengik, Kabupaten Sampang, Kamis (24/3/2022). Kunjungan kerja Pangdam V/Brawijaya di wilayah kabupaten Sampang dalam rangka pencanangan TNI AD Manunggal Air yang dilaksanakan secara virtual oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman. Sedikitnya ada 15 lokasi titik yang dilakukan pengeboran sumber air yang tersebar di seluruh Indonesia. Dalam sambutannya secara virtual, KASAD menyampaikan bahwa kegiatan TNI AD Manunggal Air ini dilaksanakan untuk membantu kesulitan masyarakat di wilayah, sehingga kehadiran TNI benar-benar dirasakan oleh masyarakat. "TNI AD harus hadir di tengah-tengah masyarakat untuk membantu mengatasi kesulitan yang tengah dihadapi masyarakat. Pengeboran air adalah salah satu wujud dari kepedulian TNI AD untuk membantu masyarakat, laksanakan kegiatan ini secara maksimal sehingga hasilnya benar-benar bisa bermanfaat bagi masyarakat," tegas KASAD. Pada kesempatan tersebut KASAD berkesempatan melaksanakan dialog interaktif dengan para pejabat yang wilayahnya mendapat program TNI AD membangun air. Sementara itu, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurchahyanto M Sc mengatakan, bahwa pengeboran sumber air di Sampang merupakan peran serta semua pihak, termasuk masyarakat setempat. "Kita sudah seminggu ada di sini melakukan pengeboran dengan target kedalaman 103 meter. Dan kemarin sudah 99 meter. Insya Allah dalam waktu 2-3 hari ke depan sumber air bisa dimanfaatkan masyarakat," jelasnya. Pangdam berharap kegiatan seperti ini bisa dilanjutkan di beberapa tempat yang terdapat sumber titik air. Selain memberikan manfaat bagi masyarakat, juga berdampak positif bagi kesehatan masyarakat, serta mengurangi risiko stunting. (fer)
Pencanangan TNI AD Manunggal Air, Pangdam Kunker ke Sampang
Kamis 24-03-2022,19:01 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 28-11-2024,19:31 WIB
Masuk Zona Degradasi, Persebaya Tidak Remehkan Madura United
Jumat 29-11-2024,14:43 WIB
Kejari Ngawi Tetapkan Mantan Kadindik Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Rp19 Miliar
Kamis 28-11-2024,23:25 WIB
Pernyataan Sikap Tim Pemenangan Paslon BAGUS Pilkada Lamongan 2024
Jumat 29-11-2024,15:42 WIB
Jelang Laga Persebaya Vs Arema FC, Polrestabes Surabaya Siagakan Personel Antisipasi Kerawanan
Kamis 28-11-2024,19:23 WIB
BREAKING NEWS: Emperor Spa Surabaya Dilalap Api
Terkini
Jumat 29-11-2024,17:11 WIB
Angin Kencang Tumbangkan Pohon dan Seret Mobil ke Sungai di Surabaya
Jumat 29-11-2024,17:00 WIB
Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Gelar Bakti Sosial Serentak di Seluruh Indonesia
Jumat 29-11-2024,16:33 WIB
Meresapi Nilai-Nilai Kebangsaan Dalam Bakti Masyarakat Sebagai Wujud Produktif Membangun Negeri
Jumat 29-11-2024,15:55 WIB
Wakapolres Lumajang Ucapkan Selamat Hari Kopri Ke-53, Ajak Tingkatkan Profesionalisme
Jumat 29-11-2024,15:42 WIB