Tulungagung, memorandum.co.id - Polsek Kalidawir jajaran Polres Tulungagung melaksanakan patroli bermotor protokol kesehatan masyarakat (Pamor Keris) dalam rangka penegakan protokol kesehatan (prokes), Selasa (22/2/2022). Dengan operasi yustisi, personel Polsek Kalidawir mengajak para pengendara di Jalan Umum Desa Karangtalun, Kecamatan Kalidawir disiplin prokes. Kemudian jika menemukan masyarakat yang tidak menggunakan masker atau tidak taat prokes, petugas akan memberikan sanksi. “Ini kami lakukan untuk mengoptimalkan penerapan prokes di masyarakat. Mengantisipasi penularan Covid-19 varian omicron,” terang Kapolsek Kalidawir, AKP Haryono SH. Pada operasi kali ini, lima pengendara mendapatkan teguran lisan dari petugas karena tidak memakai masker. “Selain pendisiplinan prokes, Pamor Keris juga untuk menjaga Kamtibmas,” tegas kapolsek. AKP Haryono juga mengungkapkan, patroli yang sama sudah dilakukan dan akan rutin dilaksanakan setiap hari baik siang maupun malam. Khususnya di tempat-tempat keramaian seperti pertokoan, pasar dan lain-lain. “Karena sekarang ini masih pandemi, kami imbau agar warga masyarakat tetap patuhi prokes dengan jaga jarak, rajin cuci tangan, dan disiplin memakai masker,” pungkas AKP Haryono. (fir/mad)
Laksanakan Pamor Keris, Polsek Kalidawir Ajak Pengendara Taat Prokes
Selasa 22-02-2022,16:54 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 16-01-2026,16:51 WIB
Dilimpahkan ke Satreskrim Polrestabes Surabaya, Ini Identitas 18 Pesilat Keroyok Pengunjung Angkringan
Jumat 16-01-2026,19:56 WIB
Segarkan Birokrasi, Mas Rio Mutasi 26 Pejabat Eselon II Pemkab Situbondo
Jumat 16-01-2026,13:43 WIB
Terima Banyak Aduan Masyarakat, Polrestabes Surabaya Segel Kantor Madas
Jumat 16-01-2026,13:15 WIB
Lempar Batu ke Kaca Bus Trans Jatim, Oknum PNS di Gresik Diringkus Polisi
Jumat 16-01-2026,19:03 WIB
Warga Pacar Keling Protes Bansos dan Rutilahu, Kelurahan Lakukan Verifikasi Lapangan
Terkini
Sabtu 17-01-2026,10:36 WIB
Sinergitas TNI-Polri, Polsek Lakarsantri Amankan Upacara Ngenteg Linggih di Pura Sakti Raden Wijaya
Sabtu 17-01-2026,09:57 WIB
Bupati Subandi Takziah ke Rumah Duka Putri Camat Wonoayu, Sampaikan Duka Mendalam
Sabtu 17-01-2026,09:28 WIB
Polresta Sidoarjo Gelar Apel Siaga dan Patroli Kamtibmas Selama Libur Panjang Isra Miraj
Sabtu 17-01-2026,08:59 WIB
Rompi Lepas Jadi Tren Gamis Lebaran 2026, Pasar Kapasan Mulai Diserbu Pembeli
Sabtu 17-01-2026,07:17 WIB