Sidoarjo, Memorandum.co.id - Menjaga sinergitas Polri dan mahasiswa yang sudah terjalin dengan baik, Rabu (16/2/2022) bertempat di Ruang Parahita Raksasa Polresta Sidoarjo, berlangsung pertemuan Diagram Kapolresta Sidoarjo bersama mahasiswa Sidoarjo. Pertemuan tersebut dari Polresta Sidoarjo diwakili Kasat Intelkam Polresta Sidoarjo Kompol Meby Trisono dan Kasat Lantas Polresta Sidoarjo Kompol Yanto Mulyanto, yang melakukan dialog bersama perwakilan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Sidoarjo. Antara lain, yang dibahas dalam acara diagram ini adalah mewujudkan sinergitas Polresta Sidoarjo dan mahasiswa dalam mensukseskan vaksinasi di masyarakat, guna menekan laju pertambahan Covid-19. Khususnya di wilayah Kabupaten Sidoarjo. Kasat Lantas Polresta Sidoarjo Kompol Yanto Mulyanto, menjelaskan Diagram (Dialog bersama Mahasiswa) ini merupakan program yang digagas Kapolda Jawa Timur, guna mensolidkan sinergitas Polri bersama mahasiswa. “Tidak hanya untuk memupuk jiwa nasionalisme serta menjaga kondusifitas kamtibmas di wilayah kita, namun pertemuan ini juga membangun sinergitas bersama mahasiswa guna turut mensukseskan program vaksinasi Covid-19,” ujar Kompol Yanto Mulyanto. Ia juga menyampaikan kepada perwakilan mahasiswa yang hadir, bahwa pihak Polresta Sidoarjo bakal rutin mengadakan pertemuan Diagram bersama mahasiswa, serta terbuka menerima masukan-masukan dari rekan mahasiswa. Sehingga nantinya Wilayah Kabupaten Sidoarjo tetap aman, damai dan kondusif di berbagai bidang. Ketua BEM STKIP PGRI Sidoarjo M. Reno Firmansyah, mengapresiasi pertemuan Diagram bersama Polresta Sidoarjo. Sehingga kedepannya dapat terjalin komunikasi dua arah yang baik, pihak mahasiswa bersama Polisi. “Adanya pertemuan Diagram Kapolresta Sidoarjo bersama mahasiswa Sidoarjo, ini dapat memberikan kesempatan bagi mahasiswa mengenai segala perkembangan situasi kamtibmas dan pandemi Covid-19 di Kabupaten Sidoarjo. Apalagi pihak Polresta Sidoarjo selanjutnya bakal rutin mengadakan pertemuan semacam ini bersama mahasiswa, ini adalah iktikad baik dan harus kita dukung,” jelasnya.(kri/bwo/jok)
Polresta Sidoarjo dan Mahasiswa Rutin Gelar Pertemuan Diagram
Rabu 16-02-2022,13:30 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 24-01-2026,19:59 WIB
Yayasan Kemala Bhayangkari Kediri Kota Gelar Seminar Parenting Dorong Keluarga Tangguh Berkarakter
Sabtu 24-01-2026,20:12 WIB
Bupati Situbondo Sebut 1.500 Jiwa Terisolir Akibat Jembatan Putus Diterjang Banjir Bandang
Minggu 25-01-2026,08:54 WIB
Karir Moncer Dua Mantan Kapolrestabes Surabaya Peraih Adhi Makayasa, Pernah Bikin Ciut Nyali Pelaku Kejahatan
Minggu 25-01-2026,06:23 WIB
Patroli Wilayah, Satlantas Polres Kediri Kota Bantu Atasi Pohon Tumbang
Sabtu 24-01-2026,22:27 WIB
PTMSI Kota Madiun Hidupkan Kembali Tenis Meja Lewat Turnamen DPRD
Terkini
Minggu 25-01-2026,19:06 WIB
Bangunan Cagar Budaya Eks Asrama VOC di Bandar Grisse Dibongkar, Budayawan Gresik Protes
Minggu 25-01-2026,18:59 WIB
Komplotan Bandit Motor Dibekuk Polsek Wonocolo
Minggu 25-01-2026,18:51 WIB
Pengurus Baru IWbA Jatim Ditarget Cetak Atlet Level Dunia
Minggu 25-01-2026,18:43 WIB
Polres Pasuruan Klarifikasi Penggunaan Pelat Nomor Dinas Lama Sesuai Telegram Terbaru
Minggu 25-01-2026,18:36 WIB