SURABAYA - Dilantik menjadi senator DPD RI periode 2019-2024, La Nyalla Mahmud Mataliti siap menjalankan amanah rakyat.
Penegasan ini disampaikan La Nyalla sebagai bentuk tanggung jawab terhadap selalu rakyat. "Saya berdoa untuk selalu amanah. Sebagai Wakli rakyat," terang La Nyalla pada wartawan.
Ketua DPD RI La Nyalla ini menyampaikan beberapa target yang harus dituntaskan di periode 209-2024, seperti pembangunan kantor perwakilan daerah sebagai wadah aspirasi rakyat terhadap DPD RI. Selain itu, terkait kaukus perempuan juga menjadi perhatian dirinya.
Kabar rencana fasilitas rumah dinas bagi anggota DPD RI, La Nyalla menyampaikan segera berkoordinasi dengan menteri keuangan, serta kelembagaan berwenang lainnya. "Kami akan koordinasi," tegas La Nyalla M Mattalitti.
La Nyalla resmi terpilih menjadi Ketua DPD RI 2019-2024 secara voting pada saat pemilihan di ruang sidang DPD RI yang berakhir pukul 23.00 WIB, Selasa (1/10).
La Nyalla mengungguli 3 calon lainnya. La Nyalla mendapatkan 47 suara disusul ketat Nono Sampono 40 suara. Diikuti Sultan Bahtiar 18 suara Dan Mahyudin 28 suara. Serta 1 suara abstain. Total suara yang diperebutkan saat proses pemilihan 120 anggota dari total 136 anggota DPD RI periode 2019-2024 yang dilantik hari ini.(day/udi)