Surabaya, memorandum.co.id - Vaksinasi booster untuk lansia terus digeber. Salah satunya di Kelurahan Rungkut Menanggal, Kecamatan Gunung Anyar. Puskesmas setempat menyediakan sebanyak 192 dosis vaksin Pfizer. Vaksin dosis ketiga (D3) ini untuk mengakomodir kekebalan tubuh para lansia di atas 60 tahun. "Kemarin 72 orang lansia sudah tervaksin, hari ini ada 120 kuota yang disediakan Puskesmas Gunung Anyar untuk vaksinasi booster D3 dan tengah berlangsung," terang Nurul Azizah, Lurah Rungkut Menanggal, Jumat (14/1/2022). Kegiatan vaksinasi booster ini digelar di Balai RT 7/RW 4 Rungkut Menanggal Harapan. Saat meninjau di lokasi, Nurul mengakui tingginya antusiasme para warganya untuk mengikuti vaksinasi booster. Kendati dapat mengoptimalkan antibodi dan meminimalisir ancaman virus Covid-19, namun pihaknya mengimbau kepada warga agar senantiasa mematuhi protokol kesehatan (prokes). "Disiplin prokes tetap menjadi hal yang paling utama. Gunakan masker saat berada di ruang publik," imbau Nurul. (bin)
Perkuat Antibodi, Ratusan Lansia Rungkut Menanggal Vaksinasi Booster
Jumat 14-01-2022,11:08 WIB
Editor : Aziz Manna Memorandum
Kategori :