Sidoarjo, Memorandum.co.id - Sebanyak 500 murid Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1, Banjarkemantren, Buduran, Sidoarjo, mendapatkan suntikan Vaksin Covid-19 jenis Sinovac dari tenaga kesehatan Polresta Sidoarjo bersama instansi terkait, Senin (10/1/2022). Mulai pukul 7 pagi, pelaksanaan vaksinasi anak usia 6 sampai 11 tahun di MIN 1 dibagi menjadi beberapa gelombang. Agar tidak terjadi kerumunan. Bahkan sebelum disuntik siswa-siswi juga diminta wajib memakai masker, cek suhu tubuh, sterilisasi tangan menggunakan disinfektan, dan pengecekan kesehatan. Kepala Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1, Buduran, Sidoarjo Mustain mengatakan, kegiatan vaksinasi murid sekolahnya bertujuan untuk mempercepat terbentuknya herd immunity bagi anak usia 6 sampai 11 tahun. Pembelajaran tatap muka yang kembali berjalan normal di tengah masa pandemi, tentu harus ditunjang dengan percepatan vaksinasi. "Harapannya setelah kami semua di sekolah sudah tervaksin, dapat terhindar dari penularan Virus Corona," ujarnya. Di lokasi, hadir Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro yang meninjau langsung vaksinasi anak usia 6 sampai 11 tahun bagi pelajar MIN 1. Ia berharap protokol kesehatan dipatuhi pihak sekolah dan murid, serta semakin banyak pelajar usia 6 sampai 11 tahun telah tervaksin. "Sekarang cakupan vaksinasi anak usia 6 sampai 11 tahun di Kabupaten Sidoarjo, sudah 38 persen lebih atau 70 ribu lebih anak. Karenanya kami bersama TNI, Dinas Kesehatan, maupun pihak lainnya akan terus berupaya memasifkan vaksinasi anak ke seluruh wilayah di Kabupaten Sidoarjo," jelasnya.(jok)
Polresta Sidoarjo Suntik Vaksin 500 Murid MIN 1 Banjarkemantren
Senin 10-01-2022,14:38 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 29-01-2026,17:59 WIB
PPP Situbondo Siap Merawat Basis dan Menggaet Generasi Muda
Kamis 29-01-2026,20:57 WIB
Dipercaya Manager Toko Emas, Dana Penjualan Masuk Rekening Pribadi
Kamis 29-01-2026,17:57 WIB
Plafon SMPN 60 Ambrol, Eri Cahyadi Perintahkan Audit Total Bangunan Sekolah Surabaya
Kamis 29-01-2026,17:04 WIB
Pos Polisi Suramadu Siaga 24 Jam, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Perketat Jalur Surabaya-Madura
Kamis 29-01-2026,17:41 WIB
Kasus Pengeroyokan di Nganjuk Polisi Tetapkan 9 Tersangka, Tiga Tercatat Masih di Bawah Umur
Terkini
Jumat 30-01-2026,14:11 WIB
Mobil Terbakar di Exit Tol Belahanrejo Baru Dimiliki Sepekan Lalu, Ini Harga Belinya
Jumat 30-01-2026,13:51 WIB
Protes Trayek PO Kalisari, Puluhan Sopir Bus Datangi Kantor Dishub Ponorogo
Jumat 30-01-2026,13:48 WIB
Ketua DPRD Magetan Minta Pedagang Pasar Sayur Segera Tempati Los Baru
Jumat 30-01-2026,13:44 WIB
Satlantas Polres Kediri Kota Gelar Doa Bersama Jelang Operasi Keselamatan Semeru 2026
Jumat 30-01-2026,13:23 WIB