Motor Curian Ditemukan di Persawahan

Rabu 25-09-2019,23:59 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

SURABAYA - Puluhan kendaraan baik roda dua dan empat yang telah ditemukan oleh pemiliknya dalam Gebyar Expo Polda Jatim, langsung dikembalikan oleh pihak kepolisan. Ada hal menarik  yang diceritakan Seorang korban ketika mengetahui motornya yang hilang, hingga akhirnya ditemukan. Dia adalah Ashari Imron (52) asal Krembung, Sidoarjo. Imron mengatakan, menurut keterangan petugas, motor Honda Scoopy W 5381 NI miliknya tersebut ditemukan di persawahan tanpa ada pengendaranya sama sekali. “Alhamdulillah motor saya ditemukan. Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolda, Bapak Kapolresta Sidoarjo, beserta anggota Polsek Krembung yang berhasil menemukan motor saya,” kata Imron kepada Memorandum, Rabu (25/9). Imron meneceritakan, motornya dicuri pada Sabtu (14/9) ketika sedang diparkir di depan rumah. Setelah korban masuk ke dalam ternyata kunci kendaraannya masih menempel. “Kunci sengaja tidak saya cabut. Karena hanya sebentar masuk ke dalam rumah untuk mengambil barang. Saat keluar ternyata motor telah raib. Kejadian itu saya laporkan ke polsek terdekat. Beberapa hari kemudian saya dihubungi jika motor saya telah ditemukan,” beber Imron. Imron berharap, acara seperti ini akan terus digelar Polda Jatim agar warga yang merasa kehilangan kendaraan dapat mengecek keberadaan barangnya. “Harapan saya acara ini akan selalu digelar tiap tahunnya, kalau bisa seluruh polres di bawah naungan Polda Jatim dikumpulkan di sini (Mapolda Jatim),” pintanya. Sementara itu, Kapolresta Sidoarjo Kombespol Zain Dwi Nugroho diwakili Kanitlaka Satlantas AKP Sugeng Sulistiyono menyerahkan motor milik Imron. Sugeng membenarkan jika motor itu ditemukan oleh perangkat desa yang kebetulan melintas di persawahan di Jalan Tuwang. “Saat melintas di lokasi, saksi melihat motor itu tidak ada pemiliknya. Saksi lalu menghubungi polsek terdekat,” kata Sugeng. Selanjutnya petugas mendatangi TKP, dan mengecek motor tersebut. “Saat dicek petugas ternyata bensinnya habis. Sepertinya motor tersebut ditinggal pencurinya karena kehabisan bensin. Lalu motor dibawa ke mapolsek dan dicocokkan dengan laporan korban,” jelasnya. Setelah memastikan motor tersebut milik korban berdasarkan laporan yang dibuat, petugas segera menghubungi Imron sebagai pemilik motor.  “Korban sudah dihubungi dan meminta mengambil motor disertai dokumen yang sah. Semuanya itu tanpa dipungut biaya,” pungkas Sugeng. Sedangkan perkembangan hingga Rabu (25/9) kendaraan yang sudah diambil pemiliknya yakni: -Polrestabes Surabaya R2 : 152 unit R4 : 27 unit ditemukan R2 :4 unit R4 :4 unit -Polresta Sidoarjo R2 : 43 unit R4 : 16 unit R6 : 1 unit ditemukan R2 : 3 unit R4 : 1 unit -Polres Pelabuhan Tanjung Perak R2 : 100 unit R4 : 35 unit ditemukan R2 : 1 unit R4 : 1 unit -Polres Pasuruan Kota R2 : 47 unit R4 : 18 unit R6 :1 unit ditemukan R2 :  2 unit R4 : 1 unit -Polres Pasuruan Kota R2 : 111 unit R4 : 11 unit ditemukan R2 : 1 unit R4 : - -Polda Jatim R2 : 34 unit R4 : 14 unit ditemukan R2 : - R4 : 1 unit -Polres Mojokerto Kota R2 : 21 unit R4 : - ditemukan R2 : - R4 : - -Polres Mojokerto R2 : 101 unit R4 : 24 unit ditemukan R2 : 6 unit R4 : 4 unit -Polres Gresik R2 : 88 unit R4 : 19 unit ditemukan R2 : - unit R4 : 4 unit Total kendaraan yang ditemukan: R2 = 17 unit R4 = 16 unit Total pengunjung :1205 orang. (x-3/tyo/nov)

Tags :
Kategori :

Terkait