SIDOARJO - Marak beredarnya poster Kita Kuliah Di Jalan 25 September 2019 dari mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) diklarifikasi Rektor Umsida Drs Hidayatulloh MSi. "Saya tegaskan bahwa informasi yang beredar di media sosial terkait ajakan kuliah di jalan kepada seluruh mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo adalah tidak benar dan itu hoax," tegas Rektor Umsida Hidayatulloh, Selasa (24/9). Menurutnya, tidak ada keputusan dari pihak kampus yang meliburkan kegiatan belajar mengajar pada Rabu, 25 September 2019. Dari pihak kampus Umsida memang seperti disampaikan Hidayatulloh, tidak ada seruan akademik untuk mengkosongkan perkuliahan. Namun, ia berpesan kepada para mahasiswa Umsida, jika besok (25/9), tetap ada yang turun ke jalan. Diharapkan tidak perlu banyak orang, cukup perwakilan saja yang terpenting adalah aspirasinya dapat tersampaikan. "Sidoarjo saat ini situasi kamtibmasnya dalam keadaan aman dan damai. Jangan sampai ada aksi demo yg dilakukan secara anarkis dan jangan mudah terprovokasi oleh pihak ketiga yang menunggangi giat tersebut. Sampaikan aspirasi dengan hati yang dingin dan santun, jaga nama baik almamater kita," imbuhnya. Rektor juga mengucapkan kepada aparat kepolisian dari Polresta Sidoarjo yang telah mengkonfirmasi beredarnya ajakan demo yang mengatasnamakan Umsida ke pihak rektorat. Dan pihaknya titip mahasiswa yang akan melakukan unjuk rasa agar tidak terjadi bentrokan dan aspirasinya bisa terjembatani dg baik.(jok/udi)
Rektor Umsida Tegaskan Tidak Ada Imbauan Mahasiswanya Turun Jalan
Selasa 24-09-2019,16:06 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 21-01-2026,11:21 WIB
Gaji Tak Kunjung Cair, Ribuan PPPK Paruh Waktu Pemkot Surabaya Menjerit
Rabu 21-01-2026,11:40 WIB
Pemkot Surabaya Pastikan Gaji PPPK Paruh Waktu Cair Awal Februari, Kepala BPKAD: Gunakan Mekanisme Lama
Rabu 21-01-2026,12:12 WIB
Integrasi Trans Jatim dan Suroboyo Bus Buntu, Kadishub Nyono: Kami Masih Menunggu Respons
Rabu 21-01-2026,17:36 WIB
Kajari Sampang Diamankan Satgasus Kejagung
Rabu 21-01-2026,08:07 WIB
Sidang Ang Mery Memanas, Saksi Ungkap Dugaan Identitas Ganda dan Penguasaan Aset
Terkini
Rabu 21-01-2026,22:42 WIB
18 ABK Kapal Tenggelam di Perairan Masalembo Tiba di Dermaga Tanjung Perak Surabaya
Rabu 21-01-2026,22:33 WIB
Jelang Ramadan, Harga Daging Sapi Diprediksi Stabil
Rabu 21-01-2026,22:24 WIB
Khofifah Pastikan Pemprov Jatim Siap Dukung Mujahadah Kubro 1 Abad NU di Malang
Rabu 21-01-2026,22:12 WIB
Hadir di WEF 2026, CEO BRI Beberkan Tantangan Utama Pembiayaan Berkelanjutan di Emerging Markets
Rabu 21-01-2026,21:55 WIB