Sidoarjo memorandum.co.id - Jalan berlubang di Sidoarjo sering kali menjadi penyebab kecelakaan. Seperti di Jalan KH Ali Mas'ud, ada lubang cukup besar. Nurdin (43), warga perumahan Puri Peratai, Desa Sidokerto, Kecamatan Buduran, Sidoarjo, mengatakan, bahwa lubang ini sudah sejak Desember awal. Yang tadinya berukuran kecil dan sekarang memjadi lebih besar sampai hampir memutus badan jalan. "Sekarang sudah 1 minggu dibiarkan lubang menjadi lebih besar sehingga hampir memutus badan jalan," ucap Nurdin. Nurdin juga menambahkan bahwa pada minggu ini sudah sekitar 5 kecelakaan. "Sudah sekitar 5 kali pengendara roda dua memgalami kecelakaan akibat lubang ini. Karena kan lubang ini terletak setelah melewati jembatan. Tidak ada drainase yang menyebabkan lubang menjadi besar,"kata pria ber anak 2 tersebut. Selain itu, Nurdin juga menjelaskan bahwa ada beberapa warga sekitar yang berinisiatif untuk menambal lubang tersebut menggunakan tanah sirtu. Tetapi tambalan itu tidak bertahan lama akibat tergerus air hujan. "Warga sekitar sempat juga menambal lubang itu dengan pasir sirtu. Tetapi tidak bertahan lama karena sirtu itu ikut terbawa air hujan," pungkas Nurdin. Sementara itu, Suprapto (52) pengguna jalan yang setiap hari melewati lubang tersebut mengatakan, dirinya selalu mengurangi kecepatan sebelum melewati lubang besar tersebut. "Saya kalau melewati jalan ini (jalan KH. Ali Mas'ud,red) selalu was was. Apalagi ketika hujan lubang itu tertutup oleh air. Sehingga tidak kelihatan ketika dilewati," tuturnya. Suprapto juga berharap kepada pemkab Sidoarjo agar secepatnya memperbaiki jalan tersebut. Karena jalan KH Ali Mas'ud ramai pengendara.(x)
Awas, Lubang besar di Jalan KH Ali Mas’ud, Pengendara Harus Hati-Hati
Kamis 16-12-2021,18:50 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 26-11-2024,10:35 WIB
Polres Jember Jemput Paksa Kades Tanggul Wetan, Diduga Korupsi Dana Kas Desa
Selasa 26-11-2024,09:00 WIB
Dugaan Adanya Politik Uang Menjelang Pilkada Wali Kota Batu, Begini Kata Bawaslu Kota Batu
Senin 25-11-2024,21:52 WIB
Alfan Sueb dan Mikael Alfredo Tata Dipanggil Timnas, Paul Munster Sudah Siapkan Pemain Pengganti
Senin 25-11-2024,21:14 WIB
Di depan Hakim, Gus Muhdlor Bantah Semua Tuduhan Soal Pemotongan Dana Insentif Pegawai BPPD
Selasa 26-11-2024,06:41 WIB
Dugaan Money Politic di Masa Tenang Pilkada Kota Probolinggo 2024, Ini Respon Paslon dan Bawaslu
Terkini
Selasa 26-11-2024,18:31 WIB
Bupati Jember Tinjau Proyek Renovasi Alun-Alun: Target Rampung Akhir Tahun, Videotron Megatron Jadi Sorotan
Selasa 26-11-2024,17:58 WIB
Ribuan Personel Bergerak, Beri Pengamanan Prosesi Pilkada Serentak
Selasa 26-11-2024,17:51 WIB
Bawaslu Kota Malang Terapkan Paskat di Distribusi Logistik Surat Suara
Selasa 26-11-2024,17:44 WIB
Jelang Coblosan, Bawaslu Kota Malang Sebut 10 Indikasi TPS Rawan
Selasa 26-11-2024,17:32 WIB