Polisi dan Forkopimcam di Malo Dirikan Posko Bencana Alam

Kamis 16-12-2021,13:33 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Bojonegoro, memorandum.co.id - Sebagai langkah antisipasi bencana alam, Polsek Malo bersama instansi terkait mendirikan posko darurat tanggap bencana. Melihat intensitas curah hujan saat ini tinggi yang disertai angin, selain wilayah Kecamatan Malo juga dialiri sungai Bengawan Solo. Kapolsek Malo, AKP Ngatimin mengatakan, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Malo mendirikan posko darurat tanggap bencana. Melihat kondisi cuaca saat ini yang ekstrim. "Kita dirikan posko di area Kantor Kecamatan Malo, bersama Forkopimcam serta instansi terkait, mengantisipasi banjir saat musim penghujan atau bencana lainnya," tutur Kapolsek Malo, AKP Ngatimin, Kamis (16/12/2021). Sebagai wilayah yang juga dialiri sungai Bengawan Solo, sambung Kapolsek Malo memiliki beberapa titik desa rawan banjir. Maka dari itu koordinasi dan komunikasi antar Forum Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Malo serta segenap instansi wilayah kecamatan, dan pihak desa terus digiatkan. "Alhamdulillah kita sudah siapa siaga. Bila ada bencana seperti banjir atau bencana lainnya kita lakukan tanggap darurat serta antisipasi," pungkasnya. Pantuan adari awak media ini dalam kegiatan tersebut, jajaran Forkopimcam memperlihatkan peralatan yang disiagakan di posko darurat tanggap bencana antara lain pelampung, apar, sepatu boot, rompi, mesin pemotong kayu, tali, serta alat perkakas lain yang menunjang jika terjadi bencana alam seperti pohon tumbang, tanah longsor, banjir, atau bencana alam lainnya. Selain itu juga disiapkan obat-obatan dari UPT Pukesmas Malo. (top/har)

Tags :
Kategori :

Terkait