SURABAYA - Kecelakaan yang melibatkan dua sepeda motor terjadi di Jalan Tanjungsari depan rumah nomor 24, Senin (16/9). Dalam peristiwa itu, menyebabkan Matius Sunardi (42), warga Jalan Kalongan IV, pemotor Yamaha RX-King nopol L 2203 YL, tewas di lokasi. Sedangkan lawannya motor Yamaha Jupiter nopol L 2141 MK, yang dikendarai Supar (40), warga Jalan Tubanan, Tandes, mengalami luka sobek di pelipis kiri. Dan yang dibonceng Dany Nugico (20), mengalami luka lecet di tangan dan kaki. Informasi yang dihimpun, kecelakaan terjadi pukul 06.30. Pengendara Yamaha RX King melaju dari arah utara ke selatan. Sesampainya di lokasi kejadian, kurang hati-hati saat mendahului kendaraan lain yang berada di depannya. Selain itu, tidak memiliki ruang gerak yang cukup. Hingga akhirnya, bersamaan dengan itu, melaju motor dari arah berlawanan dan terjadilah kecelakaan tersebut. "Dua pemotor yang selamat sudah kami amankan ke mako untuk dimintai keterangan," kata Kanitlaka Satlantas Polrestabes Surabaya AKP M Fakih melalui Katim Idik III Aiptu Daryono. (rio/tyo)
Dua Pemotor Tabrakan di Tanjungsari, Satu Tewas
Senin 16-09-2019,13:51 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 27-11-2024,10:04 WIB
Gerombolan Preman Aniaya Wartawan Setelah Meliput Dugaan Politik Uang di Blitar
Rabu 27-11-2024,17:06 WIB
Optimistis Menang, Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1 Gatut Sunu Coblos di TPS 02 Desa Gandong
Rabu 27-11-2024,19:04 WIB
Suara Cabup Probolinggo Gus Haris-Lora Fahmi Unggul di Pilkada 2024
Rabu 27-11-2024,14:40 WIB
Sejumlah Warga Surabaya Memilih Kotak Kosong, Ini Alasannya
Rabu 27-11-2024,11:14 WIB
KPU Kabupaten Malang Apresiasi Angkutan Gratis TPS 09 Tirtomoyo
Terkini
Rabu 27-11-2024,21:24 WIB
Paslon FAHAM Deklarasikan Kemenangan Berdasarkan Quick Count Pilkada Sumenep
Rabu 27-11-2024,21:06 WIB
ErJi Unggul Telak 84,04 Persen atas Kotak Kosong
Rabu 27-11-2024,20:34 WIB
Kemenangan Mutlak Eri-Armuji di Pilwali Surabaya: Warga Surabaya Dinilai Cerdas dan Rasional
Rabu 27-11-2024,20:26 WIB