Kombespol Gatot Repli Handoko: Tetap Menjadi Mitra Terbaik Polda Jatim

Rabu 10-11-2021,12:53 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, Memorandum.co.id - Datang mewakili Kapolda Jatim Irjenpol Nico Afinta di acara HUT ke-52 SKH Memorandum, Kabidhumas Polda Jatim, Kombespol Gatot Repli Handoko mengaku sangat bangga dengan Memorandum. Dalam kesempatan itu Gatot mewakili Polda Jatim menerima penghargaan sebagai mitra terbaik SKH Memorandum. "Terima kasih atas penghargaan tersebut," kata Gatot. Dia mengatakan, Memorandum adalah media yang yang sejak lama dikenal. Gatot mengaku sering membaca Memorandum saat bertugas di Polrestabes Surabaya. Sebab, saat itu, kasus kriminalitas masih kental di Kota Pahlawan ini. "Ke depan, kami berharap Memorandum tetap eksis menjadi rujukan pembaca di Jawa Timur. Khususnya di tengah dinamika dan tantangan pandemi covid 19 yang mengganggu aspek sendi kehidupan," kata Gatot Repli Handoko. Ke depan, lanjut Gatot, Memorandum tetap profesional menyajikan karya berita, serta sigap dalam memberikan informasi yang cepat dan akurat dalam setiap kegiatan kepolisian di Jawa Timur. "Kami melihat Memorandum memiliki andil yang besar, di tengah wabah covid 19 yang melanda negeri ini. Sebbagai pilar ke empat demokrasi, Memorandum tetap berjuang, eksis menyajikan berita positif dalam penanganan covid 19. Baik upaya yang telah dilakukan oleh pemerintah serta TNI-Polri," pungkas Gatot.(alf)

Tags :
Kategori :

Terkait