Surabaya, Memorandum.co.id - Berada dalam satu lingkungan antara kantor PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Timur dengan kantor SKH Memorandum menjadi bagian pendekatan. Salah satu upaya untuk mendorong dan bersama-sama menjadi lebih profesional.
Teguh Saputro, Bagian Komunikasi UIP JBTB berharap, SKH Memorandum menjadi media massa yang lebih profesional. Hal ini ia sampailam saat menghadiri HUT ke-52 SKH Memorandum, Rabu (10/11/2021).
"Kami berharap lebih profesional dan pendekatan ke masyarakat lebih spesifik," tutur Teguh Saputro.
Teguh Saputro menyampaikan, banyak hal yang bisa dikomunikasikan antara lembaga distribusi kelistrikan dan media massa.
"Berdiskusi bersama-sama sesuai kebutuhan pelayanan masyarakat," tegas dia. (day)