Forkopimcam Gayungan Siap Sukseskan HUT ke-52 SKH Memorandum

Kamis 04-11-2021,12:40 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, memorandum.co.id - Enam hari jelang pelaksanaan HUT ke-52 SKH Memorandum atau tapatnya 10 November 2021, panitia HUT menggelar rapat koordinasi bersama Forkopimcam Gayungan, Kamis (4/11) siang. Hadir dalam pertemuan itu perwakilan Kapolsek Gayungan, Danramil, dan Camat Gayungan. Selain membahas pengamanan serta protokol kesehatan, rapat yang dipimpin Ketua Panitia, Arief Sosiawan ini juga membahas acara utama yakni launching ambulans peduli umat. "Acara utama dalam HUT ke-52 SKH Memorandum tahun ini memang launching ambulans sosial untuk masyarakat, di mana diagendakan akan dihadiri Kapolda Jatim Irjenpol Nico Afinta serta pejabat Forkopimda Jatim maupun Surabaya," ungkap Arief Sosiawan yang sehari-hari juga pimpinan redaksi SKH Memorandum. Sementara dalam rapat koordinasi yang berjalan gayeng itu juga dibahas mengenai pengamanan maupun kesiapan panitia HUT. Dalam hal ini Ketua Bidang Acara, Agus Supriadi sempat memaparkan garis besar acara, termasuk acara nanti benar-benar menerapkan prokes. "Ini sesuai assesmen satgas Covid-19 Pemkot Surabaya yang sudah hadir di sini pekan lalu," tutur Agus. Dalam kesempatan itu, AKP Ferry Hutagalung yang hadir mewakili Kapolsek Gayungan Kompol Gatot Hariyanto meminta agar semua pihak bersinergi untuk suksesnya acara HUT SKH Memorandum. "Kita juga harus sinergi libatkan warga sekitar bagaimana untuk tertib serta suksesnya acara nanti," cetusnya. (yok)

Tags :
Kategori :

Terkait