Batu, memorandum.co.id - Upaya pemulihan lingkungan dan ekosistem, Pemkot Batu melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Batu menggelar kegiatan restorasi pohon di 19 titik lokasi di Kota Batu, Minggu (31/10/2021). Tidak hanya memulihkan pohon yang sudah ditanam pada kegiatan 1 Nama 1 Pohon satu tahun lalu oleh ASN Kota Batu, Pemerintah Kota Batu sekaligus melakukan peninjauan dan pelepasan ikan koi di Sungai Tematik Desa Sidomulyo. Wali Kota Batu Hj Dewanti Rumpoko, menyambut baik terselenggaranya kegiatan ini, harapannya pohon yang ditanam dapat tumbuh dengan baik dan subur. "Saya harap, pohon yang ditanam dapat terus tumbuh dengan baik. Mudah-mudahan restorasi pohon ini menciptakan lingkungan yang asri, lestari yang dimulai dari hulu Sungai Brantas," katanya. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Batu, Aries Setyawan memapaprkan, sungai tematik ini merupakan upaya memanfaatkan sungai dengan melakukan budidaya ikan. “Selain untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat juga menjadi tolok ukur tingkat kualitas air sungai," katanya. Dalam kegiatan ini juga dilakukan penandatanganan MoU antara Wali Kota Batu dengan PT Zerolim Tekno. "Ini adalah upaya kami untuk meningkatkan sumber daya lokal dalam melakukan pengelolaan sampah dan limbah melalui bank sampah. Khususnya, terhadap pengelolaan minyak jelantah," imbuh Aries. Untuk meningkatkan pelaksanaan dan pendampingan gerakan peduli dan berbudaya lingkungan hidup di sekolah, Pemerintah Kota Batu juga menyelenggarakan MoU dengan Kantor Kementerian Agama Kota Batu. "Dengan MoU ini Pemkot Batu melakukan pendampingan kegiatan ramah lingkungan di pondok pesantren, sebagai upaya meningkatkan kualitas lingkungan hidup melalui Eco Pesantren," jelasnya. Bersamaan dilakukan restorasi pohon oleh Wali Kota Batu bersama forkopimda di area Jalan Panglima Sudirman. Restorasi yang dilakukan berupa pemberian pupuk dan penyiraman pohon. (nik/ari)
Pemulihan Lingkungan, Pemkot Batu Gelar Restorasi Pohon
Senin 01-11-2021,18:56 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 17-01-2026,21:30 WIB
Tabrak PJU, Dump Truck Terbalik di Trowulan Mojokerto, Sopir Meninggal Dunia
Minggu 18-01-2026,09:00 WIB
Bupati Bangkalan Launching Bus Sekolah Gratis, Mudahkan Mobilitas dan Jamin Keselamatan Pelajar
Minggu 18-01-2026,10:43 WIB
IPSI Ponorogo Bertekad Cetak Pesilat Kelas Dunia
Minggu 18-01-2026,08:47 WIB
Hikmah Peringati Isra Mikraj, Siswa SDN Langenharjo 1 Harus Semakin Disiplin
Minggu 18-01-2026,16:34 WIB
Misteri Pembunuhan Wonokusumo Jaya Surabaya, Polisi Sisir Rekaman CCTV
Terkini
Minggu 18-01-2026,19:43 WIB
Ketua Askot PSSI Surabaya Nilai Kualitas Liga Progresif Meningkat Jadi Sinyal Positif Sepakbola
Minggu 18-01-2026,19:42 WIB
CSA Allstar Imbangi WTT Tenaru, Kekompakan Jadi Fondasi Tim Asal Menganti Ini Tetap Solid
Minggu 18-01-2026,19:24 WIB
Kebab Endul Tumbuh Berkelanjutan Lewat Penerapan Zero Waste dan Dukungan LinkUMKM BRI
Minggu 18-01-2026,19:12 WIB
BREAKING NEWS! Arema FC Berduka, Legenda Singo Edan Kuncoro Meninggal Dunia
Minggu 18-01-2026,19:10 WIB