Dampingi Vaksinasi, Babinsa Gucialit Imbau Pascavaksin Tetap Patuh Prokes

Jumat 29-10-2021,14:53 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Lumajang, memorandum.co.id - Babinsa Gucialit Koramil 0821/04 Gucialit Koptu Mintarno melaksanakan kegiatan pendampingan vaksinasi terhadap lansia, di kantor Desa Gucialit Kecamatan Gucialit, Jum'at (29/10/2021). Sebagaimana komando pimpinan atas, Koptu Mintarno menegaskan jika selain melakukan pendampingan, saat itu dirinya juga melakukan pengawasan memastikan program pemerintah yaitu vaksinasi telah berjalan sesuai dengan prosedur yang ada. "Kami pastikan program vaksinasi berjalan sesuai dengan mekanisme yang ada dan masyarakat mendapatkan vaksin sesuai dengan tata laksana yang ada, dan sesuai dengan jadwal yang sudah ditentukan," ucapnya. Pantauan memorandum.co.id, Koptu Mintarno menerangkan jika vaksinani kala itu tidaklah serta merta. Melainkan ada tahapan dimulai dari pendaftaran, dilanjutkan dengan pemeriksaan medis kesehatan peserta vaksin, lalu penyuntikan vaksin hingga pada tahap akhir ada observasi pasca pelaksanaan vaksinani. "Selebihnya kami mengimbau masyarakat yang sudah melaksanakan vaksin untuk terus menaati protokol kesehatan dengan menerapkan sebagaimana apa yang tertuang dalam 5 M. Diantaranya memakai masker saat berkegiatan di luar rumah, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas dengan tidak keluar rumah jika tidak ada kepentingan," imbuhhya. "Hal itu ditujukan untuk mencapai kesempurnaan ketahanan komunal sebagaimana tujuan program vaksinasi," pungkasnya. (*/Ani)

Tags :
Kategori :

Terkait