Jombang, memorandum.co.id - Ketenangan warga Desa Tambakrejo, Kecamatan Jombang, digemparkan dengan aksi penusukan, Minggu (3/10/2021) siang. Belakangan diketahui, korban tak lain Bagus Santoso (19), warga Karangdagangan, Kecamatan Bandar Kedungmulyo. Akibat penusukan yang dilakukan orang tidak dikenal, petugas penyeberangan jalan itu menderita luka cukup parah di bagian perut sebelah kiri. "Korban itu awalnya sedang kerja berdua dengan temannya di sisi timur jembatan situ,” terang saksi Probowati. Dijelaskan olehnya, sebelum berujung pada aksi penusukan. Korban seperti biasa menjalankan aktivitasnya di perempatan Jalan Garuda menuju Jalan Wahab Hasbullah. "Saat kejadian korban bersama satu temannya menjalankan aktivitas membantu pengendara menyeberang jalan," jelasnya. Tidak berselang lama, dari arah utara datang dua pelaku dengan mengendarai motor matic merah. Begitu tiba, mereka (pelaku, red) seketika meluapkan emosi kepada korban. "Kedua pelaku datang dengan mengendarai motor matic dari arah utara. Begitu sampai mereka langsung terlibat percekcokan," terang saksi. Sejauh yang saksi ingat, pelaku penusukan adalah pria dengan ciri-ciri berbadan tambun serta berambut panjang. Dengan tubuh yang tidak terlalu tinggi, dan mengenakan jaket hoodie. "Saat terlibat pertengkaran, teman pelaku juga teman korban sempat berusaha melerai. Puncaknya, berselang lima menit terjadi penusukan," beber saksi. Setelah puas melampiaskan amarahnya, pelaku kabur meninggalkan lokasi. Sementara Bagus, terkapar dengan menderita luka di bagian perut. Saat itulah, warga baru berani untuk mendekat untuk memberikan pertolongan. “Lukanya di perut, ususnya sampai ada yang keluar, terus dibawa ke puskesmas, habis itu ke rumah sakit,” ujar wanita asal Kabupaten Nganjuk ini. Tidak lama berselang, petugas tiba di lokasi begitu mendapatkan laporan warga. Setibanya, polisi langsung melakukan olah TKP serta meminta keterangan dari sejumlah saksi. "Tadi petugas sudah mengolah TKP. Termasuk meminta keterangan dari sejumlah saksi," papar Kasatreskrim Polres Jombang AKP Teguh Setiawan. Sementara itu, hingga Minggu petang kondisi korban masih tergolek lemas di rumah sakit. “Ada luka tusukan sedalam 10 sentimeter, korban masih dalam perawatan, dan kesadarannya juga masih rendah, masih dirawat,” lanjut mantan Kanit Tipidek Polrestabes Surabaya itu. Karena kondisi korban itu pula, sampai saat ini polisi belum bisa memastikan motif pelaku. Namun demikian, berbekal petunjuk yang telah dikantongi dari olah TKP. Petugas sudah bergerak untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut. Salah satunya, mengumpulkan bukti lanjutan serta mengidentifikasi kendaraan pelaku. "Sementara barang bukti yang sudah kami amankan berupa sarung pisau yang tertinggal. Guna mengungkap perkara ini, kami terus mengumpulkan bukti serta keterangan tambahan," pungkas Teguh. (wan/fer)
Sempat Cekcok, Petugas Penyeberang Jalan Ditusuk
Minggu 03-10-2021,22:20 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 18-12-2024,22:14 WIB
Agen BRILink di Sumenep Permudah Akses Transaksi Keuangan bagi Warga Desa
Kamis 19-12-2024,08:54 WIB
Juara Piala Interkontinental FIFA, Trofi Don Carletto Bersama Madrid Bertambah Jadi 15
Rabu 18-12-2024,16:32 WIB
Oknum Satpol PP Sumenep Dilaporkan ke Polisi, Larang Istri Bertemu Anak yang Baru Lahir
Rabu 18-12-2024,17:36 WIB
Siswa MA Sukorejo Meregang Nyawa, Tersetrum di Minimarket Prigen
Rabu 18-12-2024,21:28 WIB
RSUD Eka Candrarini Surabaya Resmi Beroperasi, Layani Ibu dan Anak hingga Bayi Tabung
Terkini
Kamis 19-12-2024,13:02 WIB
Kendaraan Dinas Terbatas, Satlantas Polres Gresik Kewalahan Tindak Pelanggar KTL
Kamis 19-12-2024,12:56 WIB
Pulang Kerja, Perempuan Gembong Jadi Korban Jambret di Jalan Kusuma Bangsa
Kamis 19-12-2024,12:53 WIB
Jelang Nataru, Polres Gresik Amankan Ratusan Botol Miras di Menganti
Kamis 19-12-2024,12:43 WIB
Perkuat Peran BUMDes di Indonesia Timur, Program TEKAD Siap Dukung Makan Bergizi Gratis
Kamis 19-12-2024,12:05 WIB