Batu, Memorandum.co.id - Wali Kota Batu Hj Dewanti Rumpoko mengukuhkan pengurus Dewan Pendidikan periode 2021-2026, di pendopo Rumah Dinas Wali Kota Batu, Kamis (30/9/2021). Dalam periode ini, Dr Atok Miftahul Huda dikukuhkan sebagai Ketua Dewan Pendidikan bersama Wakil Ketua I Dr Fadillah Amin, Wakil Ketua II Dra Hj Mistin, dan 9 orang pengurus yang lain. Para pengurus yang dipilih dari unsur masyarakat dan Pemkot Batu ini diharapkan mampu memberikan solusi akan permasalahan pendidikan di Kota Batu. Wali Kota Batu menjelaskan tentang kondisi pendidikan di Kota Batu yang semakin membaik baik dari segi fasilitas maupun prestasi. "Salah satu contohnya adalah 13 sekolah di Kota Batu yang dinyatakan lolos sebagai Sekolah Penggerak dari Program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan," ujarnya. Menurutnya, Dewan Pendidikan Kota Batu kini tengah dihadapkan pada berbagai permasalahan, terutama pembelajaran tatap muka dan penerapan protokol kesehatan. Dimana saat ini, beberapa sekolah menengah sudah melakukan pembelajaran tatap muka. Jika lancar maka nantinya di sekolah tingkat dasar (SD) akan juga diterapkan pembelajaran tatap muka dengan prokes ketat. “Dewan Pendidikan harus memiliki strategi, komunikasi serta memantau agar sekolah di Kota Batu tetap berjalan dengan baik serta berkualitas,” tutupnya. (nik/ari/gus)
Wali Kota Batu Kukuhkan Dewan Pendidikan
Jumat 01-10-2021,09:07 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Minggu 18-01-2026,23:02 WIB
Kebutuhan Penanganan Jalan Desa Tinggi, Pemkab Gresik Fokus Perbaikan JPD Mulai 2026
Senin 19-01-2026,07:30 WIB
Cerita Vania Sabrina, Sukses Go International Lewat Modeling
Minggu 18-01-2026,21:50 WIB
Rumah Desa Hebat Rayakan Harlah Ke-7 dan Tasyakuran Beasiswa Bersama Senator Lia Istifhama
Senin 19-01-2026,07:57 WIB
Cara Membangun Kebiasaan Olahraga Tanpa Merasa Terbebani
Senin 19-01-2026,09:07 WIB
BMKG Peringatkan Potensi Banjir Rob 16–31 Januari 2026 di Pesisir Jatim, Surabaya hingga Tuban
Terkini
Senin 19-01-2026,20:21 WIB
Imigrasi Bongkar Sindikat Love Scamming Internasional di Tangerang, 27 WNA Diamankan
Senin 19-01-2026,20:18 WIB
Lantai Rumah Warga Tambaksari Keluarkan Asap dan Panas Misterius
Senin 19-01-2026,20:11 WIB
Akibat Hujan, Tembok Sepanjang Dua Puluh Meter Roboh di Pujon Malang
Senin 19-01-2026,20:05 WIB
Dari Stasiun Gubeng ke Panggung Nasional Kisah Mitha Zhendhy Raih Best Frontliner KAI
Senin 19-01-2026,19:10 WIB