Lumajang, Memorandum.co.id - Guna mempercepat pencapaian progres vaksinasi khususnya di kalangan pelajar, Personil Koramil dan Polsek Pronojiwo mendampingi petugas kesehatan dalam vaksinasi kepada siswa yang dilaksanakan di Gedung Aula MTs. Al Futuhiyah, Dusun Manggisan Desa Tamanayu Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Rabu (29/9/2021). Kegiatan vaksinasi itu diikuti sebanyak 138 siswa dan siswi di sekolah setempat. Pemberian vaksin jenis sinovac tersebut adalah dosis pertama. Saat dikonfirmasi, Bati Tuud Koramil Pronojiwo, Pelda Danang Widiatmoko menyampaikan, pelaksanaan vaksinasi kepada siswa tersebut bertujuan untuk meminimalisir penyebaran COVID-19 pada generasi milenial, khususnya yang berusia 12 tahun ke atas. Danang juga menyampaikan, pihaknya akan selalu mendukung upaya yang ditempuh pemerintah untuk menangani Covid-19 yang sampai saat ini belum berakhir. "Bersama aparatur di wilayah, kita akan terus bersinergi untuk membantu pemerintah dalam mengatasi dan meminimalisir penyebaran Covid-19 yang sampai saat ini masih belum berakhir," ujarnya. Sementara itu di waktu yang sama Babinsa Kunir Lor Koramil Kunir, serka Bibit Suhendro juga melaksanakan kegiatan pendampingan pada siswa yang mengikuti kegiatan vaksinasi. Kegiatan yang dilaksanakan di gedung aula SMK Miftahul Islam, Kecamatan Kunir tersebut diikuti oleh ratusan siswa dan siswa sekolah Menengah Kejuruan dengan sangat antusias. Ditemui di tengah berlangsungnya acara, Serka Bibit Suhendro mengatakan ikut sertanya dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, merupakan wujud kepedulian Tentara Nasional Indonesia (TNI) terhadap kesehatan masyarakat, terutama generasi milenial penerus bangsa. "Sebagai bagian dari aparatur kewilayahan, kita akan terus berupaya membantu pemerintah menangani permasalahan yang timbul di wilayah, salah satunya meminimalisir penyebaran Covid-19," ujarnya. Selain itu, Bibit mengatakan, tidak hanya di sekolah tersebut saja, untuk memberikan rasa aman dan nyaman pihaknya akan terus aktif mendampingi pelaksanaan vaksinasi di wilayah binaannya. Dia berharap, pemberian vaksinasi kepada siswa tersebut dapat menekan penyebaran Covid-19 pada anak, sehingga mereka dapat berartivitas serta belajar dengan baik dan nyaman. (Ani)
Koramil dan Polsek Pronojiwo Kawal Vaksinasi Pelajar
Rabu 29-09-2021,15:02 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 27-01-2026,16:24 WIB
Jambret di Karangrejo Dibekuk, Pelaku Gentayangan Malam Hari
Selasa 27-01-2026,19:02 WIB
KPK Obok-obok Gedung Graha Krida Praja Madiun, Angkut 5 ASN DPUPR
Selasa 27-01-2026,18:51 WIB
6 Pasien Rehabilitasi LRPPN Surabaya Kabur lewat Atap Plafon, Pengelola Bungkam
Selasa 27-01-2026,19:46 WIB
Pengadilan Niaga Surabaya Tetapkan Status PKPU Sementara Terhadap CV Segoro Kidul dan Pihak Terkait
Selasa 27-01-2026,19:10 WIB
Ratusan Orang Diduga Tertipu Investasi Bodong Impor Buah di Surabaya, Dua Korban Rugi Miliaran Rupiah
Terkini
Rabu 28-01-2026,16:17 WIB
Kapolresta Malang Kota Luncurkan Layanan Polisi Penolongku untuk Korban Kanjuruhan
Rabu 28-01-2026,16:09 WIB
Senyum Sapa Polisi di Sekolah Sidoarjo Wujudkan Polisi Sahabat Anak
Rabu 28-01-2026,15:53 WIB
Kejari Tulungagung Musnahkan Ribuan Pil Dobel L dari Sejumlah Perkara Inkrah
Rabu 28-01-2026,15:45 WIB
Midhol Pembunuh Agen Bank Imaan Dituntut Hukuman Ringan, Keluarga Korban dan Warga Khawatir
Rabu 28-01-2026,15:42 WIB