Sidoarjo, memorandum.co.id - Untuk mengejar target 70 persen, upaya vaksinasi terus digenjot Satgas penanganan Covid-19 Sidoarjo. Tidak hanya warga di sejumlah perumahan atau pemukiman padat penduduk, namun juga mulai menyasar penghuni apartemen dan hotel. Seribu dosis vaksin sinovac untuk dosis pertama dan ke dua, disuntikan kepada tamu dan penghuni apartemen, hotel Amega Crown Redidence di kawasan Tambak Oso Waru, Selasa (28/9) Petang. Dari pantauan, sejumlah tamu dan penghuni hotel ini antri dan memenuhi ruang lobi untuk mendaftar dan mengisi blangko pendaftaran vaksin yang disediakan oleh pihak penyelenggara yakni pihak Polresta Sidoarjo dengan mendatangkan bis Vaksin Mobile. “Dan Alhamdulillah, cakupan kita sekarang sudah di angka 50 persen,” ujar Kapolresta Sidoarjo Kombespol Kusumo Wahyu Bintoro. Vaksinasi massal untuk penghuni apartemen dan hotel di Sidoarjo ini sengaja dilakukan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran Covid. Dan percepatan program vaksinasi secara nasional dengan target 70 persen warga yang harus sudah tervaksin. "Kami terus memfasilitasi dan berikan pelayanan bagi masyarakat untuk mendapatkan suntikan vaksin Covid-19. Kami mengimbau kepada warga yang kesulitan mendapatkan vaksin, segera datang ke gerai kami, dan kami akan memberikan solusinya," tegasnya. Selain menyasar tamu dan penghuni hotel, vaksinasi massal dengan menggunakan bis Vaksin Mobile ini menurut rencana juga akan dilakukan di sejumlah titik keramaian. Seperti, pasar dan mall pusat perbelanjaan di Sidoarjo. Sementara sejumlah tamu dan penghuni apartemen menyambut positif vaksinasi massal ini, karena sebelumnya mereka kesulitan untuk mendapatkan vaksinasi Covid. "Cukup terbantu karena selama ini kan sebagian besar tamu dan penghuni apartemen belum dapat vaksin," ujar tokoh masyarakat Tambak Oso, H Aris Sugianto.(bwo/jok)
Ratusan Penghuni Apartemen dan Hotel Disuntik Vaksin
Selasa 28-09-2021,19:38 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 29-11-2024,17:20 WIB
Catatan Eko Yudiono: Persebaya Boleh Percaya Diri tapi Waspada Jadi Keharusan
Jumat 29-11-2024,18:44 WIB
Korban Banjir di Malang Selatan: Satu Ditemukan Meninggal, Satu Masih Hilang
Jumat 29-11-2024,21:41 WIB
PDI-P Menang di 21 Pilkada se-Jatim Amanah Besar Penuh Tanggung Jawab
Jumat 29-11-2024,18:51 WIB
Dharmahusada Indah Barat Porak-poranda Diterjang Angin Puting Beliung
Jumat 29-11-2024,21:01 WIB
Empat Koruptor Bank Pemerintah di Kabupaten Malang Dijebloskan ke Penjara
Terkini
Sabtu 30-11-2024,15:39 WIB
Kapolres Lumajang Pastikan Keamanan Pasca Pilkada, Kontrol Kegiatan di KPU
Sabtu 30-11-2024,15:04 WIB
Ginofest 2024, Upaya Pemkab Gresik Bangun Ekosistem Inovasi Berkelanjutan
Sabtu 30-11-2024,14:29 WIB
Rangkaian Kegiatan PGRI Lumajang di Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2024
Sabtu 30-11-2024,14:00 WIB
Jelang Peringatan Hari AIDS, Ini Pesan Kadinkes Jatim
Sabtu 30-11-2024,13:47 WIB