JEMBER- Berperilaku arogan Calon Kepala Desa (Cakades) petahana Kaliwining H Lutfi dilaporkan MRF (18) ke Polsek Rambipuji. Sebab, korban tidak terima karena ditampar ketika mengantar Samsul Arifin, cakades nomor urut 01, lawannya Lutfi. Kejadian itu ketika korban bersama rombongan mengantar Samsul ke kantor desa untuk paparan visi misi di hadapan warga. Pada waktu hampir bersama datang juga pendukung Lutfi yang merupakan cakades nomor urut 2. “Tiba-tiba cakades Lutfi berdiri dari tempat duduknya dari dalam pendopo menghampiri kami," ujar Edi Febriyanto, kerabat korban. Masih menurut Edi, tanpa sebab yang jelas Lutfi marah sambil jarinya menunjuk ke arah rombongannya, sehingga memancing emosi pendukung cakades 01. “Kemudian menampar dia (MRF), mengenai pipi sebelah kanan,” tambah Edi. Mendapat perlakukan itu sehingga diputuskan melapor ke polsek dan terbit bukti laporan nomor LP/K/116/VIII/2019/Res.jbr/Sek Rambipuji. Kapolsek Rambipuji AKP Sutarjo mengatakan, akan menindaklanjuti laporan tersebut. "Untuk pelaporan dugaan Penganiayaan ringan ini kami limpahkan ke polres, agar kami bisa konsentrasi mengamankan jalannya tahapan pilkades di enam desa tersebut," ujar Sutarjo. Sementara Wartawan Memorandum mencoba mengkonfirmasi pada pelapor, dengan mendatangi rumahnya namun tidak bertemu. Begitu pula ketika dihubungi melalui telepon selulernya hanya terdengar nada panggil. (edy/tyo)
Cakades Petahana Kaliwining Dilaporkan Penganiayaan
Jumat 23-08-2019,18:00 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Minggu 18-01-2026,16:34 WIB
Misteri Pembunuhan Wonokusumo Jaya Surabaya, Polisi Sisir Rekaman CCTV
Minggu 18-01-2026,13:09 WIB
Pemkab Tulungagung Anggarkan Rp50 M untuk Gaji PPPK Paruh Waktu Tahun 2026
Minggu 18-01-2026,09:00 WIB
Bupati Bangkalan Launching Bus Sekolah Gratis, Mudahkan Mobilitas dan Jamin Keselamatan Pelajar
Minggu 18-01-2026,15:49 WIB
Tragedi Berdarah di Wonokusumo Jaya, Hendak ke Pasar, Pengendara Stylo Tewas Dibacok
Minggu 18-01-2026,08:47 WIB
Hikmah Peringati Isra Mikraj, Siswa SDN Langenharjo 1 Harus Semakin Disiplin
Terkini
Minggu 18-01-2026,23:02 WIB
Kebutuhan Penanganan Jalan Desa Tinggi, Pemkab Gresik Fokus Perbaikan JPD Mulai 2026
Minggu 18-01-2026,21:50 WIB
Rumah Desa Hebat Rayakan Harlah Ke-7 dan Tasyakuran Beasiswa Bersama Senator Lia Istifhama
Minggu 18-01-2026,19:43 WIB
Ketua Askot PSSI Surabaya Nilai Kualitas Liga Progresif Meningkat Jadi Sinyal Positif Sepakbola
Minggu 18-01-2026,19:42 WIB
CSA Allstar Imbangi WTT Tenaru, Kekompakan Jadi Fondasi Tim Asal Menganti Ini Tetap Solid
Minggu 18-01-2026,19:24 WIB