LAMONGAN - Tim Densus 88 menangkap terduga teroris Beni Lukman Hakim (31), beserta istri dan dua anaknya. Ia ditangkap saat berada di rumah kontrakan milik Sutina (65), di Kelurahan Brondong, Kecamatan Brondong, Kamis (22/8) malam. Beni sendiri diketahui setiap harinya bekerja di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Brondong. "Beni jarang keluar mas. Paling kalau keluar ya salat di masjid sebelah rumah kontrakan ini mas, dan bekerja di TPI Brondong," ungkap Sutina, Jumat (23/8). Menurut keterangan Sutina, Beni sudah menghuni rumah kontrakan selama kurang lebih 2,5 tahun. Beni juga dikenal sebagai orang yang tertutup dan jarang berinteraksi dengan warga sekitar. "Kalau istrinya pakai cadar mas. Saya saja jarang ketemu. Pintu rumahnya selalu tertutup. Bahkan anaknya yang kecil berusia sekitar dua tahun itu yang lahir di rumah kontrakan ini, saya tidak pernah melihatnya," jelas Sutina. Sementara itusampai berita ini diturunkan, dari pihak Densus 88 maupun Polres Lamongan belum bersedia memberikan keterangan pada awak media. (al/har/tyo)
Bekerja di TPI Brondong, Terduga Teroris Diamankan Densus 88
Jumat 23-08-2019,09:43 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,08:39 WIB
Evolusi Karier Natkeni: Dari Lulusan Cumlaude ITS hingga Top 16 Miss Indonesia
Selasa 20-01-2026,08:18 WIB
Dua Kasus yang Ditengarai Umar Faruq Dibunuh di Wonokusumo Jaya Surabaya
Selasa 20-01-2026,13:41 WIB
Geger! Warga Asemrowo Temukan Pria Tewas Gantung Diri di Kusen Pintu Kamar Tidur
Selasa 20-01-2026,12:27 WIB
Ada Motif Asmara di Balik Pembunuhan Wonokusumo Jaya
Selasa 20-01-2026,07:57 WIB
Tiba di Gedung KPK, Maidi: Saya Tidak Pernah Lelah untuk Membangun Kota Madiun
Terkini
Rabu 21-01-2026,06:11 WIB
Mbappe Menggila, Real Madrid Hancurkan AS Monaco 6-1 di Bernabeu
Rabu 21-01-2026,06:01 WIB
Infantino Kecam Aksi Walk Out Senegal di Final Piala Afrika, Sepak Bola Afrika Jadi Sorotan Dunia
Selasa 20-01-2026,23:12 WIB
Ratusan Becak Listrik di Malang Diharapkan Dukung Pariwisata Kota
Selasa 20-01-2026,22:49 WIB
Kapolres Batu Gelar Tactical Floor Game Matangkan Pengamanan Liga 4 di Stadion Brantas
Selasa 20-01-2026,22:40 WIB