Babinsa Kebonsari Aktif Dampingi Nakes Laksanakan 3T

Selasa 21-09-2021,16:19 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Lumajang, memorandum.co.id - Guna meminimalisir penyebaran Covid-19, Babinsa Kebonsari Koramil 0821/19 Sumbersuko, Sertu Rudi Hariyanto aktif mendampingi tenaga kesehatan (Nakes) melaksanakan testing,  tracing dan treatment (3T) di wilayah Desa Kebonsari, Kecamatan Sumbersuko, Kabupaten Lumajang, Selasa (21/9/2021). Babinsa Kebonsari Sertu Rudi Hariyanto menyampaikan, pelaksanaan 3T tersebut merupakan salah satu upaya pemerintah untuk meminimalisir penyebaran Covid-19. Pihaknya terus bersinergi dengan jajaran aparatur yang lain untuk menekan penyebaran Covid-19. "Bersama jajaran aparatur di wilayah, kami akan terus berupaya untuk menekan penyebaran Covid-19. Untuk itu, dukungan dan peran aktif masyarakat sangat diperlukan, agar upaya yang dilakukan tersebut berhasil maksimal," ujarnya. Lebih lanjut, menurutnya, selain melaksanakan 3T, pihaknya juga memberikan pengertian kepada masyarakat, untuk selalu menerapkan protokol kesehatan (Prokes) di setiap aktivitas, terutama saat di luar rumah. "Kami juga memberikan pengertian kepada masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan setiap beraktivitas khususnya di luar rumah," tuturnya. Ia berharap, upaya yang dilakukan aparatur dan didukung peran aktif masyarakat menjalankan prokes, dapat meminimalisir penyebaran Covid-19 dan pandemi dapat segera berakhir. "Meskipun saat ini Kabupaten Lumajang berada di level dua PPKM, masyarakat diharap terus berdisiplin menerapkan prokes, agar pandemi yang dihadapi saat ini dapat segera berakhir," pungkasnya. (ani)

Tags :
Kategori :

Terkait